Terpopuler: Federasi Sepakbola Malaysia Dibubarkan FIFA, Timnas Indonesia Vs Bulgaria, Pengakuan Jujur Xabi Alonso

viva.co.id
11 jam lalu
Cover Berita

VIVA – Federasi Sepak Bola Malaysia atau Football Association of Malaysia (FAM) tengah menghadapi salah satu krisis paling serius sepanjang hampir satu abad sejarahnya. Organisasi yang berdiri sejak 1926 itu kini berada dalam sorotan tajam publik setelah terseret skandal dugaan pemalsuan dokumen tujuh pemain naturalisasi yang berujung pada sanksi dari FIFA.

Kasus tersebut memicu gelombang kekecewaan luas di kalangan pecinta sepak bola Malaysia. Kepercayaan terhadap FAM sebagai otoritas tertinggi pengelola sepak bola nasional perlahan terkikis, seiring munculnya pertanyaan besar soal transparansi dan tata kelola federasi.

Baca Juga :
Anak John Herdman Ternyata Pernah Bobol Gawang Timnas Indonesia yang Dilatih Shin Tae-yong
John Herdman Sebut-sebut Rizky Ridho, Borneo hingga Persib dan Persija

Berita ini menjadi yang paling menarik perhatian pembaca setia VIVA sepanjang Rabu 14 Januari 2026. Selain itu juga ada artikel soal Timnas Indonesia yang akan menghadapi Bulgaria di FIFA Series Maret 2026. Berikut 5 berita terpopuler VIVA:

5. John Herdman Sebut-sebut Rizky Ridho, Borneo hingga Persib dan Persija

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menaruh perhatian khusus pada bek Persija Jakarta, Rizky Ridho. Performa konsisten Rizky Ridho bersama Persija Jakarta di kompetisi domestik membuat Herdman terpikat. 

Dia berharap agar pemain berusia 24 tahun itu mampu melangkah ke level yang lebih tinggi dalam kariernya. Statusnya sebagai kapten Macan Kemayoran dinilai mencerminkan kualitas kepemimpinan dan kematangan bermain yang dibutuhkan Timnas Indonesia.


4. Bocor! Isi Obrolan Rahasia Arbeloa dan Xabi Alonso Sebelum 'Sertijab' Kursi Pelatih Real Madrid


Di balik pengumuman mengejutkan Alvaro Arbeloa sebagai pelatih baru Real Madrid, tersimpan drama haru di balik layar. Banyak yang mengira suksesi ini penuh ketegangan, namun kenyataannya justru sebaliknya. Terungkap bahwa ada pembicaraan "pria ke pria" antara Arbeloa dan Xabi Alonso tepat sebelum rilis resmi klub keluar.

Hubungan keduanya memang bukan sekadar rekan setim. Mereka adalah sahabat karib sejak membela Liverpool hingga bahu-membahu membawa Real Madrid dan Timnas Spanyol ke puncak dunia.


3. Pengakuan Jujur Xabi Alonso setelah Didepak Real Madrid di Tengah Musim

 Xabi Alonso akhirnya angkat bicara untuk pertama kalinya setelah kebersamaannya dengan Real Madrid berakhir lebih cepat dari yang dibayangkan. Keputusan klub mengakhiri kerja sama itu datang di tengah musim, menyisakan tanda tanya besar tentang arah proyek yang sempat memunculkan ekspektasi tinggi sejak awal.

Baca Juga :
Ngeri, Timnas Indonesia Hadapi Tim Rangking 88 Dunia di FIFA Series 2026
Mees Hilgers Tak Lagi Keras Kepala, FC Twente Tunggu Keputusan Akhir
Pengamat Nilai John Herdman Dianggap Paket Lengkap untuk Timnas Indonesia

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hakim Ad Hoc Ngadu ke Komisi III DPR Soal Tunjangan: 13 Tahun Tak Berubah
• 21 jam laludetik.com
thumb
KPK dalami komunikasi intens anggota DPRD Iin Farihin dengan HM Kunang
• 9 jam laluantaranews.com
thumb
Dituding Tak Membantu Aurelie Moeremans, Kak Seto Beri Klarifikasi
• 16 jam lalucumicumi.com
thumb
Tanggal 15 Januari Diperingati Sebagai Hari Apa? Yuk Cari Tahu!
• 3 jam laluliputan6.com
thumb
OJK Terbitkan POJK Nomor 33 Tahun 2025 untuk Tingkatkan Penilaian Kesehatan PPDP
• 12 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.