Jakarta, tvOnenews.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi pengemudi mobil lawan arah menerobos jalur Transjakarta di kawasan Matraman, Jakarta Timur, Rabu (14/1/2026).
Insiden ini diunggah dalam akun Instagram @jakarta.terkini dengan keterangan: “Mobil melaju lawan arah sehingga terpaksa mundur karena bus Transjakarta mau melintas”.
Tampak mobil yang berwarna hitam itu berjalan mundur secara perlahan saat kendaraan Transjakarta melaju dari arah berlawanan.
Kemudian bus Transjakarta tersebut tampak berhenti di sebuah halte untuk mengambil penumpang.
Namun, mobil itu tetap melaju mundur di dalam jalur Transjakarta.
Menanggapi peristiwa ini, Kepala Urusan Pembinaan Operasi Satuan Lalu Lintas (KBO Satlantas) Jakarta Timur AKP Eko Aprihanto menerangkan pengemudi diduga baru melintas di lokasi sehingga tidak mengetahui adanya rambu larangan masuk jalur Transjakarta.
“Karena mungkin dia orang baru. Pengendara roda empat ini dia enggak tahu dia masuk jalur Transjakarta yang mengarah ke arah utara dari arah selatan,” kata Eko, kepada wartawan, Kamis (15/1/2026).
“Kemungkinan dia enggak lihat rambu yang dari pas arah Dobrak itu kan ada diarahkan ke belok kiri. Ada tanda perboden (dilarang) gitu lho,” ujarnya.
Eko mengatakan dirinya juga telah melakukan survei yang hasilnya, yakni pengendara mobil tersebut dari arah Salemba menuju ke Matraman.
Diketahui memang jalur sebelah kanan dibuat contraflow semenjak adanya proyek pembangunan LRT karena penyempitan jalan yang mengarah ke Salemba.
“Di traffic light (TL) Matraman, dia mengambil jalur sebelah kanan yang mana jalur sebelah kanan itu memang dibuat contraflow sampai dengan Dobrak, tepatnya depan Sophier Hotel. Mestinya dia itu ngambil ke kiri, enggak lurus. Dia enggak lurus karena di situ ada tanda perboden,” jelasnya. (ars/nsi)



:strip_icc()/kly-media-production/medias/996573/original/032492000_1442860060-ARIS_INDARTO_ROB.jpg)