JAKARTA, KOMPAS.TV - Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad saw pada 27 Rajab 1447 Hijriah yang tahun ini bertepatan dengan 16 Januari 2026 menjadi momentum penting bagi umat Islam untuk memperkuat keimanan dan memperbaiki kualitas ibadah.
Peristiwa agung ini tidak hanya diperingati sebagai sejarah perjalanan spiritual Rasulullah saw, tetapi juga sebagai pengingat utama akan kewajiban salat lima waktu.
Isra Mikraj merupakan peristiwa luar biasa ketika Nabi Muhammad saw melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa (Isra), lalu naik ke Sidratul Muntaha (Mikraj) untuk menerima perintah langsung dari Allah SWT.
Baca Juga: 40 Ucapan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, Diperingati 16 Januari 2026
Dari peristiwa inilah umat Islam diwajibkan melaksanakan salat lima waktu sebagai tiang agama.
Lebih dari sekadar peringatan tahunan, Isra Mikraj mengandung pesan mendalam tentang pentingnya hubungan antara hamba dan Tuhannya.
Salat menjadi sarana utama komunikasi spiritual, pembentuk disiplin, serta penopang akhlak dalam kehidupan sehari-hari.
Oleh karena itu, peringatan Isra Mikraj kerap dimaknai sebagai ajakan untuk melakukan refleksi dan pembenahan ibadah.
Amalan Isra MikrajMemperbanyak Istighfar di Bulan Rajab
Bulan Rajab dikenal oleh sebagian ulama sebagai Syahrul Istighfar atau bulan memperbanyak ampunan.
Pada bulan ini, umat Islam dianjurkan untuk meningkatkan taubat dan memohon ampun atas dosa-dosa yang telah lalu.
Baca Juga: Pekan Ini Ada Libur Nasional Isra Mikraj 2026, Bisa Long Weekend, Berikut Jadwalnya
Salah satu bacaan istighfar yang dianjurkan adalah:
“Rabbighfirlii warhamnii watub ‘alayya”
yang dapat dibaca sebanyak 70 kali pada pagi dan sore hari.
Selain itu, umat Islam juga dianjurkan membaca Sayyidul Istighfar sebagai bentuk taubat yang sungguh-sungguh kepada Allah SWT.
Menghidupkan Malam 27 Rajab dengan Salat Sunnah
Malam peringatan Isra Mikraj dianjurkan diisi dengan berbagai ibadah, khususnya salat sunah.
Beberapa salat sunnah yang dapat dikerjakan antara lain:
- Salat Sunah Mutlak, yang dapat dilakukan hingga 12 rakaat dengan salam setiap dua rakaat.
- Salat Tahajud dan Salat Hajat, sebagai sarana bermunajat dan menyampaikan harapan serta permohonan kepada Allah SWT.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV
- Isra Mikraj 2026
- Isra Mikraj 27 Rajab
- amalan Isra Mikraj
- ibadah Isra Mikraj
- keutamaan Isra Mikraj
- puasa Rajab


:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Rusman-tak-gentar-hadapi-laporan-balik-Farid.jpg)

