VIVA – Dua legenda futsal dunia, Falcao dan Ricardinho, akan berada dalam satu arena pertandingan lewat ajang XSeries-2 yang digelar di Jakarta. Pertemuan dua ikon yang kerap disebut sebagai figur terbaik dalam sejarah futsal ini menjadi sorotan utama turnamen permainan 5v5 tersebut.
XSeries-2 dijadwalkan berlangsung pada 17–18 Januari 2026 di GOR UNJ, Rawamangun, Jakarta Timur. Ajang ini mempertemukan empat tim yang diperkuat kombinasi pemain futsal profesional, pesepak bola, serta kreator konten dari dalam dan luar negeri.
Kehadiran Falcao, ikon futsal Brasil yang dijuluki The King of Futsal, dan Ricardinho dari Portugal yang kerap disebut The GOAT of Futsal, menjadi momen langka bagi publik olahraga Indonesia. Keduanya dikenal memiliki rivalitas panjang serta deretan prestasi individu dan tim di level dunia.
CEO dan Co-Founder Games of Society, Novel Leonardo, menyebut pertemuan dua legenda tersebut bukan sekadar gimmick hiburan, melainkan bagian dari konsep sportainment yang tetap menjaga kualitas pertandingan.
"Pada kesempatan kali ini, kami menyediakan X-Series 2. Melanjuti dari X-Series 1 di September 2025 kemarin. Dan di X-Series 2 kali ini, ini sebuah sportainment. Kalau kita membawa bukan cuma pemain lokal, tapi juga pemain internasional dan super players. Dari background futsal," kata Novel, Kamis (15/1/2026).
Novel menilai tidak mudah menghadirkan Falcao dan Ricardinho dalam satu ajang dan waktu yang sama.
"Di sebelah kanan saya, ada Ricardinho. Sebelah kiri ada Falcao. Mereka berdua seperti Messi dan Ronaldo dari futsal. Ini sebuah kehormatan untuk kita bisa menjadi tuan rumah untuk mereka. Mungkin ga mudah bisa mempertemukan mereka di satu tempat, di satu negara, di satu waktu, dan di satu match."
"Jadi, untuk saya, saya berterimakasih kepada Falcao dan Ricardinho. Hopefully, di match hari Sabtu nanti akan sangat-sangat menarik. Dan mereka juga udah banyak persiapan. Very good resistance training preparation. Sampai ke mood set juga kita atur. Dan yang pasti, hospitality, kami memberikan mereka yang terbaik. Hotel terbaik, penerbangan terbaik dan makanan terbaik. Jadi mereka merasa nyaman di Indonesia," ucapnya.





