Siapkan BabatuRun Ganesha 2026, Kodiklat TNI-AD Gelar Coffee Morning

mediaindonesia.com
5 jam lalu
Cover Berita

KEPALA Penerangan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan (Kodiklat) TNI Angkatan Darat Letkol Inf Nugraha menggelar coffee morning bersama para awak media, Kamis (15/1), di Ruangan Penerangan Kodiklatad, Jalan Aceh, Kota Bandung.

Suasana pertemuan berlangsung hangat, penuh keakraban, dan sarat makna. Dalam forum yang dikemas secara santai namun komunikatif, Nugraha menyatakan acara ini tidak hanya mempererat silaturahmi dengan insan pers. "Kami juga memanfaatkan momentum tersebut untuk menyampaikan berbagai program dan agenda strategis Kodiklatad sepanjang 2026."

Dalam pemaparannya, dia menjelaskan tugas pokok dan fungsi Kodiklatad sebagai lembaga pendidikan utama TNI Angkatan Darat dalam mencetak dan membina prajurit yang profesional, berkarakter dan berjiwa nasionalis.

Baca juga : Gelar Bimtek Doktrin, Kodiklat TNI-AD Perkuat Landasan Tugas dan Fungsi

Nugraha juga menegaskan pentingnya peran media sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat, berimbang, dan edukatif kepada masyarakat.

Salah satu agenda utama yang dibahas dalam pertemuan itu ialah rencana pelaksanaan ajang lari BabatuRUN Ganesha 2026, yang akan digelar pada Minggu (18/1).

“Pada Minggu, 18 Januari 2026, mulai pukul 05.00 WIB hingga sekitar pukul 12.00 WIB, Kodiklatad akan menggelar ajang lari BabatuRUN Ganesha 2026 dengan mengambil start dan finish di Lapangan Kodiklatad, Jalan Aceh, Kota Bandung,” tambahnya.

Dia menambahkan BabatuRUN Ganesha 2026 juga akan dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi TNI dan Polri.

Dijadwalkan, Komandan Kodiklatad Letjen TNI Mohamad Hasan, Pangdam III/Siliwangi, serta Kapolda Jawa Barat akan hadir langsung dalam kegiatan.

“Kepala Staf TNI-AD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak juga direncanakan akan hadir untuk memeriahkan kegiatan ini,” tambahnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
DPR Bicara Keras soal Child Grooming, Soroti Sistem Kementerian Perempuan & Anak
• 6 jam lalujpnn.com
thumb
Terpopuler: Nikita Willy Pernah Minta Ganti Lawan Main hingga Ammar Zoni Minta Plastik Klip
• 13 jam laluinsertlive.com
thumb
Pemerintah Dorong Integrasi PDLM dan SILM demi Pengelolaan Royalti Musik yang Lebih Transparan
• 19 jam lalupantau.com
thumb
Bangun Sumur Bor dan MCK, Memulihkan Akses Air Bersih di Desa Cisolok
• 10 jam lalumetrotvnews.com
thumb
KPK Ungkap Eks Sekjen Kemnaker Masih Berpengaruh Urus Dokumen Meski Pensiun
• 5 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.