Pastikan Keamanan, Kapolres Gresik Tinjau Rutan dan Dialog dengan Warga Binaan

beritajatim.com
1 jam lalu
Cover Berita

Gresik (beritajatim.com) – Kapolres Gresik AKBP Ramadan Nasution meninjau rumah tahanan (Rutan) sebagai upaya memastikan kondisi keamanan dan ketertiban tetap terjaga.

Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan dialog bersama warga binaan guna menyerap aspirasi serta menciptakan suasana yang aman dan humanis.

Dalam kunjungannya, orang nomor satu di jajaran Polres Gresik ini meninjau sejumlah fasilitas rutan, mulai dari blok hunian, ruang pelayanan kesehatan, hingga sistem pengamanan.

Dirinya menekankan pentingnya pengawasan rutin untuk mencegah gangguan keamanan sekaligus memastikan hak-hak warga binaan tetap terpenuhi.

Pamen Polri ini juga menekankan pentingnya kebersihan, kerapian, serta sistem pengamanan sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan kerja yang aman dan nyaman bagi personel maupun masyarakat.

Di dalam rutan, AKBP Ramadan Nasution berdialog untuk mengetahui kondisi kesehatan, kebutuhan sehari-hari, serta memastikan kecukupan konsumsi makanan yang diterima oleh para tahanan.

Selain mengecek kondisi rutan, Kapolres Gresik juga melakukan pemeriksaan terhadap kesiapan personel jaga tahanan. Pemeriksaan meliputi kedisiplinan anggota, kelengkapan administrasi, serta kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas pengamanan guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban.

“Pengecekan ini diharapkan pengawasan internal semakin optimal dan kualitas pelayanan kepolisian terus meningkat,” ujar AKBP Ramadan Nasution, Jumat (16/1/2026).

Usai berkeliling di Rutan Mapolres Gresik selama 40 menit, AKBP Ramadan Nasution memastikan situasi keamanan di lingkungan mako dan rutan tetap aman dan kondusif. (dny/kun)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kasus Denada Dijelaskan Guru Besar Hukum: Penelantaran Anak Lebih Masuk Perdata
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
Pemerintah Dorong Integrasi PDLM dan SILM demi Pengelolaan Royalti Musik yang Lebih Transparan
• 19 jam lalupantau.com
thumb
Shawn Mendes Liburan Tahun Baru  Bareng Aktris Brasil Bruna Marquezine, Pacar Baru?
• 22 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Denmark Tegaskan Perbedaan Mendasar dengan AS Terkait Greenland
• 1 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Film Balas Budi Angkat Kisah Love Scamming, Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 5 Februari 2026
• 3 jam laluintipseleb.com
Berhasil disimpan.