Libur Panjang Isra Mikraj, Polres Bogor Kota Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

metrotvnews.com
4 jam lalu
Cover Berita

Bogor: Kemacetan parah terjadi di sejumlah titik wisata Kota Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 16 Januari 2026, siang. Lonjakan kendaraan dipicu libur panjang Isra Mikraj yang dimanfaatkan masyarakat untuk berwisata ke Kota Hujan.

Kepadatan arus lalu lintas terpantau di sejumlah ruas utama, seperti Jalan Otista, Jalan Surya Kencana, Jalan Pajajaran, hingga akses keluar Tol Jagorawi. Untuk mengurai kemacetan, Polres Bogor Kota memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa pengalihan dan penutupan sementara di beberapa ruas jalan.

Polisi bersama Dinas Perhubungan disiagakan di titik-titik rawan macet. Kendaraan yang keluar dari Tol Jagorawi dan hendak masuk ke pusat Kota Bogor dialihkan ke arah Jalan Pajajaran menuju kawasan Sukasari. Langkah ini dilakukan untuk mengurangi kepadatan di pusat kota dan kawasan wisata.
 

Baca Juga :

Libur Panjang Isra Mikraj, Lalu Lintas ke Lembang Padat


Sementara itu, arus lalu lintas di kawasan wisata kuliner Surya Kencana ditutup sementara. Pengendara diarahkan melalui Jalan Juanda atau menuju kawasan Empang. Rekayasa lalu lintas bersifat situasional dan akan diberlakukan hingga kondisi arus kendaraan kembali normal.

Polisi mengimbau masyarakat untuk mematuhi arahan petugas di lapangan serta mempertimbangkan jalur alternatif guna menghindari kepadatan selama masa libur panjang.

(Farouq Faza Bagjawan Alnanto)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bantah Keras Tudingan Ngaku Cucu Jenderal Demi Loloskan Akpol, Adly Fairuz Merasa Dizalimi
• 10 jam lalugrid.id
thumb
Viral Taksi Elektrik Seruduk Warung Makan, Pakar Safety Ungkap Kesalahan Fatal Sang Sopir
• 3 jam lalutvonenews.com
thumb
Fasilitas pedestrian ramah disabilitas yang perlu diwujudkan
• 6 jam laluantaranews.com
thumb
Kakorlantas Polri: 40 ETLE Mobile Handheld Presisi Mulai Beroperasi di Jakarta
• 18 jam laludetik.com
thumb
Pelaku Mastrubasi di Bus Transjakarta 2 Orang, Polisi Usut Motifnya
• 16 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.