Ekonomi Malaysia Tumbuh 5,7 Persen pada Akhir 2025

idxchannel.com
9 jam lalu
Cover Berita

Pertumbuhan ekonomi Malaysia mencapai 5,7 persen pada kuartal IV-2025.

Ekonomi Malaysia Tumbuh 5,7 Persen pada Akhir 2025. (Foto: Inews Media Group)

IDXChannel - Pertumbuhan ekonomi Malaysia mencapai 5,7 persen pada kuartal IV-2025.

Menurut Departemen Statistik Malaysia (DOSM), angka tersebut lebih tinggi dari pertumbuhan 5,2 persen yang dicatat pada triwulan sebelumnya.

Baca Juga:
Nvidia Pilih Investasi di Malaysia Ketimbang RI, Alasannya Soal SDM

DOSM menyatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pertumbuhan 5,7 persen tersebut merupakan yang tertinggi sejak kuartal II-2024.

Untuk keseluruhan 2025, ekonomi Malaysia tumbuh 4,9 persen, mendekati pertumbuhan 5,1 persen pada 2024.

Baca Juga:
Ikuti Indonesia, Malaysia Blokir Chatbot AI Grok Milik Elon Musk

Menurut DOSM, pertumbuhan ekonomi yang kuat pada kuartal keempat didorong oleh pertumbuhan sektor jasa sebesar 5,4 persen, yang didukung oleh perdagangan grosir dan ritel, transportasi dan penyimpanan, serta subsektor makanan dan minuman dan akomodasi.

Selain itu, sektor manufaktur tumbuh 6,0 persen, terutama didukung oleh produk-produk listrik, elektronik, dan optik serta minyak dan lemak nabati dan hewani dan pengolahan makanan.

Baca Juga:
BNN Grebek Pabrik Narkoba Jenis Likuid Vape di Ancol, Jaringan China-Malaysia

Pertumbuhan di sektor konstruksi tetap kuat di angka 11,9 persen, didorong oleh aktivitas yang kuat di bangunan non-perumahan dan kegiatan konstruksi khusus.

Sektor pertanian juga mencatat peningkatan yang signifikan menjadi 5,1 persen dibandingkan dengan pertumbuhan marginal sebesar 0,4 persen pada kuartal ketiga, sebagian besar karena peningkatan produksi kelapa sawit.

Sementara itu, sektor pertambangan mencatat peningkatan sebesar 1,1 persen, mencerminkan perlambatan produksi minyak mentah dan kondensat. (Wahyu Dwi Anggoro)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Isra Mi‘raj dan Fondasi Spiritual Peradaban Islam
• 22 jam lalurepublika.co.id
thumb
Pemerintah Aceh Barat Bangun 12 Unit Hunian Sementara untuk Korban Banjir Bandang di Pante Ceureumen
• 16 jam lalupantau.com
thumb
Pemkot Surabaya Pastikan Dugaan Kebocoran Data Dispendukcapil Hoaks
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Dalihan Na Tolu, Pilar Kearifan Sosial dalam Kehidupan Masyarakat Batak
• 22 jam lalubisnis.com
thumb
Wilayah Terdepan Indonesia Jadi Pintu Masuk Narkoba, Jenderal Bintang 3 BNN Bongkar Strategi Baru
• 9 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.