Banjir Terjang Kalimantan Selatan, Air Sudah Setinggi Atap Rumah

cnbcindonesia.com
19 jam lalu
Cover Berita
Foto: Banjir di Balangan Kalsel, Sabtu (27/12/2025) mencapai setinggi leher orang dewasa, bahkan atap rumah. (Dok. Istimewa via Detikcom)

Jakarta, CNBC Indonesia - Banjir menerjang sejumlah wilayah di di Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan. Ketinggian air sempat mencapai atap rumah pada Sabtu (27/12/2025) pagi, memaksa warga melakukan evakuasi. 

Banjir terjadi akibat hujan deras dengan intensitas tinggi yang berlangsung dari tengah malam hingga pagi hari.

Baca: Megatsunami 200 Meter Hajar Greenland, Tanda Kiamat Makin Dekat

Sedikitnya 1.400 rumah terendam. Menurut laporan pemerintah setempat, delapan desa yang terdampak yakni Desa Mayanau, Tebing Tinggi, Simpang Bumbuan, Simpang Nadong, Sungsum, Juuh, Gunung Batu, dan Langkap.


Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balangan Rahmi menyebutkan bahwa kondisi banjir di beberapa daerah mulai surut pada petang hari. 

"Di Tebing Tinggi terutama sudah mengalami penurunan, dan akses sudah bisa dilewati hingga ke Desa Mayanau. Saat ini sudah berangsur-angsur mengalami pemulihan," ujar Rahmi kepada detikKalimantan, Sabtu (27/12/2025).

Kapolres Balangan AKBP Yulianor Abdi mengatakan ini merupakan banjir terparah yang dialami oleh warga sekitar di Kecamatan Tebing Tinggi.


(hsy/hsy)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Perbatasan Thailand-Kamboja Memanas, Warga Dievakuasi

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
8.000 penumpang diprediksi padati Terminal Arjosari jelang Tahun Baru
• 54 menit laluantaranews.com
thumb
Harga HP Flagship Xiaomi 17 hingga Samsung Galaxy S26 Diramal Naik pada 2026
• 3 jam lalukatadata.co.id
thumb
IHSG Melemah Sepekan, Saham FILM, BUMI hingga AMRT Jadi Top Leaders
• 13 jam lalubisnis.com
thumb
Perannya Penting dalam Layanan Haji, Ini Pesan Strategis Menhaj ke Kapusdatin
• 6 jam laludisway.id
thumb
Terungkap Pengorbanan Shin Min Ah Saat Kim Woo Bin Berjuang Melawan Kanker Nasofaring
• 18 jam lalutabloidbintang.com
Berhasil disimpan.