GenPI.co - Ketua Pengurus Pusat IDAI dr Piprim Basarah Yanuarso membagikan tips mencegah penularan influenza tipe A atau superflu pada anak.
Piprim mengatakan musim hujan dan banjir meningkatkan risikp penularan influenza tipe A yang berbahaya padana anak dengan penyakit penyerta atau komorbid.
“Anak dengan komorbid, jika tertular influenza tipe A yang baru akan berakibat lebih serius dibanding mereka yang tanpa komorbid,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (1/1).
Dia mengungkapkan penyakit komorbid pada anak, semisal asma, penyakit jantung, paru-paru kronik, dan penyakit akibat gaya hidup, seperti obesitas, diabetes, dan hipertensi.
Piprim menyampaikan untuk mencegah penularannya, disarankan orang tua memberikan imunisasi influenza pada anak.
“Anak usia 6 bulan ke atas, bisa diberi imunisasi. Kemudian untuk bayi yang belum usia 6 bulan, bisa diberi influenza pada ibunya saat hamil,” ujarnya.
Langkah pencegahan lainnya yang cukup penting adalah dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
Piprim menyebut kebiasaan mencuci tangan sampai bersih saat pandemi Covid-19, memakai masker saat sakit, bisa dilakukan saat musim hujan.
Dia juga merekomendasikan supaya orang tua mencukupi pemberian nutrisi yang adekuat kepada anak.
“Upaya pencegahan bisa membantu meredakan beratnya gejala, jika mengalami influenza tipe ini,” ucap Piprim. (ant)
Jangan lewatkan video populer ini:


