TNI AL Terus Hadirkan Layanan Kesehatan dan Trauma Healing bagi Masyarakat Aceh

tvrinews.com
1 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Redaksi TVRINews

TVRINews, Jakarta

TNI AL melalui unsur KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW)-992 yang tergabung dalam Satgas Gulbencal 2025 terus melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan dan bakti sosial bagi masyarakat Desa Kapa, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, Kamis, 1 Januari 2026.

Dalam kegiatan tersebut, Tim Kesehatan TNI AL memberikan layanan pemeriksaan kesehatan umum dan gigi kepada warga setempat. Tingginya antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya warga yang memanfaatkan layanan ini, dengan total 162 pasien, terdiri atas 132 pasien umum dan 30 pasien gigi.

Selain memberikan pelayanan kesehatan fisik, TNI AL melalui Tim Dispsial juga melaksanakan kegiatan trauma healing sebagai upaya pemulihan psikososial pascabencana. Kegiatan ini diikuti oleh baik orang dewasa dan anak-anak, dengan pendekatan yang komunikatif dan penuh empati, sehingga mampu menciptakan suasana yang hangat dan menyenangkan.

Tak hanya itu, TNI AL turut menyalurkan bantuan sosial berupa sembako, alas tidur, dan tabung gas kepada masyarakat Desa Kapa. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis sebagai bentuk kepedulian TNI AL terhadap kebutuhan dasar masyarakat.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali menyampaikan bahwa TNI Angkatan Laut akan terus hadir untuk memberikan manfaat yang nyata dalam mendukung tugas kemanusiaan di daerah yang terdampak bencana dimana hal ini selaras dengan perintah Presiden RI Prabowo Subianto untuk mempercepat pemulihan di wilayah terdampak bencana.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Arus Balik Ketapang - Gilimanuk Mulai Meningkat, Kendaraan Naik 8 Persen, Layanan Berjalan Lancar
• 18 menit lalupantau.com
thumb
CEO Sassuolo Akui Rekrut Jay Idzes Buat Klub Untung 400 Persen, Modal Rp196 M Jadi Rp784 M
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Pemprov DKI: Sebelum Fajar, Jakarta Kembali Kinclong Usai Tahun Baru
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
• 28 menit lalusuara.com
thumb
Soal Kenaikan Gaji ASN, Purbaya: Tunggu Satu Triwulan Lagi
• 11 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.