Libur Tahun Baru Usai, 155 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek

okezone.com
2 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Direktur Utama Jasa Marga, Rivan A. Purwantono, mengungkapkan, bahwa sebanyak 155.596 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada hari H periode libur Tahun Baru 2026.

Angka tersebut merupakan volume kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) utama, yakni GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa), dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung). Total volume lalin ini naik 15,14 persen dibandingkan lalin normal sebanyak 135.141 kendaraan.

Baca Juga :
Arus Balik Libur Nataru, KAI Catat 46 Ribu Penumpang Tiba di Jakarta

“Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah, mayoritas berasal dari arah timur sebanyak 71.301 kendaraan (45,82 persen), disusul dari arah selatan atau Puncak sebanyak 43.491 kendaraan (27,95 persen), serta dari arah barat atau Merak sebanyak 40.804 kendaraan (26,22 persen),” kata Rivan kepada awak media, Jumat (2/1/2026).

Arah Timur (Trans Jawa dan Bandung)

Arus lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta–Cikampek tercatat sebanyak 33.990 kendaraan, meningkat 28,14 persen dibandingkan lalin normal.

Baca Juga :
Menhub Pastikan Kesiapan Arus Balik Libur Nataru

Sementara itu, arus lalu lintas dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang mencapai 37.311 kendaraan, meningkat 35,73 persen dari kondisi normal.

Total lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut mencapai 71.301 kendaraan, atau meningkat 32 persen dari lalin normal.

 

Baca Juga :
BKI Cek Kelaiklautan Kapal Jelang Lonjakan Arus Balik Libur Nataru 2025-2026


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Merapi Keluarkan Awan Panas Guguran Pagi Ini
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Ekonom Core Wanti-wanti Risiko Kontraksi Manufaktur pada Kuartal II/2026
• 7 jam lalubisnis.com
thumb
PNBP Kanwil Ditjenim Sulsel Surplus Capaian Hingga 239 Persen
• 12 jam laluharianfajar
thumb
Penyelidikan Kasus Keluarga Tewas di Tanjung Priok: Polisi Periksa Empat Saksi Termasuk Anak Korban
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Pelunasan Bipih 1447 H Tahap Kedua Dibuka Hari Ini
• 11 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.