Anrez Adelio Bantah Tidak Tanggung Jawab, Pengacara: Tuntutan Icel Berlebihan

kumparan.com
2 hari lalu
Cover Berita

Pesinetron Anrez Adelio mengungkapkan pembelaannya terkait tudingan yang menyebut dirinya melakukan tipu daya terhadap Friceilda Prillea (Icel) hingga hamil.

Kuasa hukum Anrez, Ramzy Brata Sungkar, menyebut kliennya memiliki niat baik, namun terkendala oleh tuntutan dari pihak Icel yang dianggap tidak masuk akal.

"Garis besarnya Anrez sangat bertanggung jawab. Hanya saja permintaan dari pihak sebelah berlebihan dan memaksa," ungkap Ramzy Brata Sungkar kepada awak media, Jumat (2/1).

Ramzy menambahkan, saat ini pihaknya masih mengupayakan titik temu antara kedua belah pihak. Namun, apabila mediasi tidak membuahkan hasil, pihak Anrez tidak menutup kemungkinan untuk mengambil langkah hukum balik.

"Kalau tidak ada titik temu, pasti ada (langkah hukum) dong," tegas Ramzi.

Anrez Adelio Merasa Difitnah

Anrez menyayangkan ada laporan polisi dan menyebut tuduhan yang dilayangkan Icel sebagai bentuk fitnah.

"Ya, kondisinya baik, tenang-tenag aja. Banyak istigfar saja, kok difitnah seperti ini," kata Ramzy soal reaksi kliennya.

Kasus ini tengah menjadi sorotan publik, mengingat Icel melaporkan Anrez lewat Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) di tengah kondisi kehamilannya yang sudah menginjak delapan bulan.

Icel melaporkan Anrez ke Polda Metro Jaya atas TPKS dengan nomor laporan LP/B/9510/XII/2025/SPKT/POLDA METRO JAYA.

Icel dikabarkan juga akan menuntut hubungan keperdataan antara sang anak dengan Anrez Adelio sebagai ayah biologisnya. Hal ini mencakup hak perwalian hingga hak waris di masa depan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gubernur Pramono: IPO Bank Jakarta pada 2027 Dorong Kepercayaan Masyarakat
• 36 menit laludisway.id
thumb
Pinago Utama (PNGO) Siap Bagikan Dividen Interim Rp90 per Saham
• 12 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Bupati Sitaro Ungkap Warga Butuh Tambahan Bantuan Sandang usai Bencana Banjir Bandang
• 4 jam lalukompas.tv
thumb
Bocah 4 Tahun di Medan Kena Peluru Nyasar di Mata, Butuh Biaya Pengobatan
• 15 jam lalukumparan.com
thumb
Kode Redeem FC Mobile Januari 2026 Terbaru: Ada Gems Gratis dan Pemain OVR Tinggi
• 17 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.