Prabowo Gelar Retret Kabinet di Hambalang, Evaluasi Kinerja Pemerintah Satu Tahun

viva.co.id
2 hari lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto menggelar retret untuk menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih di kediamannya di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Januari 2026. 

Retret ini digelar sebagai sebuah forum evaluasi sekaligus pengarahan terhadap kinerja pemerintah selama satu tahun ke belakang.

Baca Juga :
Prabowo: Kritik Bagus, Tapi Jangan Fitnah!
Prabowo Gelar Retret Menteri di Hambalang Hari Ini

"Melakukan evaluasi terhadap seluruh program, kinerja pemerintah selama satu tahun masa kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo dan Mas Wapres Gibran Rakabuming Raka," kata Prasetyo kepada wartawan.

Prasetyo menjelaskan, sejak awal dilantik sebagai Presiden, Prabowo berkomitmen mengadakan retret menteri dan wakil menteri secara rutin.

Adapun retret pertama digelar pada 25-27 Oktober 2024 di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah kurang dari seminggu setelah Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menjabat. 

"Jadi pada hari ini, Selasa, 6 Januari 2026 Bapak Presiden mengundang seluruh jajaran Kabinet Merah Putih untuk mengikuti pengarahan dari beliau yang diberi judulnya retret," tutur dia. 

Untuk diketahui, retret akan berlangsung selama satu hari dan akan diikuti oleh seluruh jajaran menteri koordinator (menko), menteri, wakil menteri (wamen), utusan khusus Presiden, penasihat khusus Presiden, dan staf khusus Presiden, serta pejabat negara lainnya.

Baca Juga :
Prabowo Singgung Kelompok Suka Nyinyir: Nggak Apa-apa, Kita Kerja dengan Bukti
Prabowo Tak Masalah PDIP di Luar Pemerintahan, Asal Mau Kerjasama
Prabowo Tepis Isu MBG Buat Galang Suara di Pilpres 2029: Kalau Rakyat Pilih, Apa Salah Saya?

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tim Ahli Sebut KUHP Baru Tutup Celah Pihak Ketiga Jadi Pelapor untuk Presiden dan Wapres
• 20 jam lalukompas.tv
thumb
Jadwal SNBP 2026 hingga Syarat Pendaftarannya, Cek di Sini
• 7 jam laludetik.com
thumb
Sidang Tuntutan Petani Rawat Landak Jawa, 6 Bulan Penjara | KOMPAS SIANG
• 3 jam lalukompas.tv
thumb
Cyclops Kembali! James Marsden Resmi Bangkit di Avengers: Doomsday
• 14 jam lalukompas.tv
thumb
Hujan Lebat Picu Banjir Susulan di Aceh Timur, BPBD: Lima Kecamatan Terendam
• 3 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.