Hujan Lebat Picu Banjir Susulan di Aceh Timur, BPBD: Lima Kecamatan Terendam

kompas.tv
21 jam lalu
Cover Berita
Banjir susulan merendam tenda BNPB di Kabupaten Aceh Timur, Kamis (8/1/2026). (Sumber: BPBD Aceh Timur via Antara)

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur melaporkan, banjir susulan terjadi di kabupaten tersebut dan merendam lima kecamatan.

Plt. Kepala BPBD Aceh Timur, Afifullah menyatakan, banjir susulan dipicu hujan berintensitas tinggi sejak Rabu (7/1/2026).

Afifullah menjelaskan, ketinggian banjir susulan mencapai dada orang dewasa di sejumlah lokasi.

Adapun banjir susulan dilaporkan terjadi di lima kecamatan, yakni di Kecamatan Pante Bidari, Indra Makmu, Banda Alam, Julok, dan Rantau Selamat.

"Curah hujan cukup tinggi menyebabkan air sungai kembali meluap. Ketinggian air mencapai sedada orang dewasa di beberapa lokasi," kata Afifullah, Kamis (8/1/2026).

Banjir susulan menyebabkan jalan desa terendam. Sehingga, aktivitas warga untuk beraktivitas, termasuk pergi ke tempat kerja dan sekolah terhambat.

Baca Juga: Gubernur Sulut Ungkap Penanganan Medis dan Rencana Relokasi Warga Pascabanjir Bandang di Sitaro

Afifullah menyatakan, banjir susulan terjadi saat sebagian wilayah Aceh Timur masih dalam pemulihan pascabecana banjir November 2025 lalu.

"Genangan banjir tidak hanya merendam permukiman warga, tetapi juga akses jalan antardesa, serta sejumlah fasilitas umum.

Banjir susulan ini juga berdampak pada aktivitas perekonomian dan mobilitas masyarakat," kata Afifullah dikutipdari Antara.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • aceh timur
  • banjir susulan
  • banjir sumatera
  • banjir susulan sumatera
  • bpbd
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Meski Kalah Berturut-turut, Pelatih PSM Tomas Trucha Masih Dipercaya Suporter Kalahkan Bali United
• 7 jam laluharianfajar
thumb
SIM Keliling Jakarta Jumat 9 Januari 2026: Ini 5 Lokasi, Syarat, dan Biayanya
• 4 jam lalukompas.com
thumb
Lalin Padat di Urip Sumoharjo, Ini Titik Penumpukannya
• 21 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Richard Lee Sakit Usai 8 Jam Diperiksa, Polisi Tunda BAP
• 7 jam lalueranasional.com
thumb
Penguatan Baht Tekan Ekonomi Thailand, Pedagang Dorong Beli Emas Pakai Dolar
• 9 menit lalukumparan.com
Berhasil disimpan.