KOMPAS.TV – Seorang pria berinsial HS (55) ditemukan meninggal dunia di Jalan Cakung Cilincing Raya, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (6/1/2026).
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cilincing, AKP Bobi Subasri di Jakarta, menyebut korban ditemukan sekitar pukul 15.00 WIB.
“Korban ini ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia sekitar pukul 15.00 WIB,” jelasnya.
Ia menuturkan, polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Hasilnya, tidak ditemukan tanda-tanda bekas penganiayaan.
Baca Juga: Isu Mayat dalam Mobil di Aceh Tamiang usai Banjir Bandang, Ini Keterangan Polisi
Penyidik juga sudah melakukan pengamanan di lokasi kejadian dan meminta keterangan sejumlah saksi.
Bobi mengatakan, berdasarkan keterangan istri korban, sang suami memiliki riwayat penyakit lambung.
“Menurut keterangan istri korban, suaminya memiliki riwayat penyakit lambung,” kata Bobi, seperti dikutip Antara.
Polisi telah membawa jenazah pria tersebut ke Rumah Sakit Kramat Jati Polri untuk dilakukan visum.
“Kami akan tunggu hasil visum dari rumah sakit,” ujarnya.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya
Sumber : Antara
- penemuan mayat
- mayat di kolong tol
- mayat kolong tol cilincing
- mayat pria


