Info Lalin di Tol Arah Jakarta Pagi Ini: Tol Jagorawi-Tol Janger Padat

detik.com
1 hari lalu
Cover Berita
Jakarta -

Lalu lintas di sejumlah ruas tol arah Jakarta pagi ini mengalami kepadatan. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan.

"Tol Jagorawi Dukuh KM 07 - TMII KM 05 padat, kepadatan volume lalin. Cililitan KM 02 - Cawang KM 00 arah Tebet padat, kepadatan volume lalin," kata Jasa Marga melalui akun X resminya, Rabu (7/1/2026).

Petugas melakukan contraflow di Tol Jagorawi tepatnya di Cimanggis KM 17+200 - Cipayung KM 08+800 untuk mengantisipasi kepadatan. Pemberlakuan contraflow di lajur kanan.

Tol Japek

Sementara itu lalu lintas di Tol Japek (Jakarta Cikampek) juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Salah satu kepadatan terjadi di ruas Tol Halim arah Cawang.

"Halim KM 02 - Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin," ujar Jasa Marga.

Sementara Tol Japek arah sebaliknya juga mengalami kepadatan di ruas tol Bekasi Barat KM 13 - Bekasi Timur KM 15. Selanjutnya lalin kembali padat di Bekasi Timur arah Tambun akibat adanya truk gangguan.

"Bekasi Timur KM 16 - Tambun KM 19+600 arah Cikampek, ada kendaraan Truk Colt Diesel gangguan roda di bahu luar/kiri," katanya.

Baca juga: Truk Mogok Melintang Jalan di Kalideres Jakbar, Lalin Macet

Tol Janger

Selain itu lalu lintas di Tol Janger (Jakarta Tangerang) juga mengalami kepadatan pagi ini. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume lalin.

"Tol Janger Kunciran KM 16 - Karang Tengah KM 10+800 padat, kepadatan volume lalin. Kembangan KM 07 - Kedoya KM 04 padat, kepadatan volume lalin," ujarnya.

Petugas telah memberlakukan contraflow di Kebon Jeruk KM 03+400 - Setelah Underpass Tomang KM 00 di lajur kanan. Pengendara diminta tertib antrian memasuki lajur contraflow.

Tol Dalam Kota

Lebih lanjut, lalu lintas di Tol Dalam Kota juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Kepadatan tersebut salah satunya terjadi ke arah Pancoran.

"Tol Dalam Kota Cawang KM 00 - Tebet KM 02 padat, kepadatan volume lalin. Tebet KM 03 - Pancoran KM 04 padat, kepadatan volume lalin," kata Jasa Marga.




(yld/lir)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Di Tengah Kritikan, PT Waskita Pastikan Bangun Stadion Sudiang Calon Markas PSM Makassar:  Alat Konstruksi Langsung Diangkut ke Lokasi Pembangunan
• 18 jam laluharianfajar
thumb
BGN Pastikan Beri MBG ke Anak Jalanan, Disabilitas Dapat dari Kemensos
• 5 jam laludetik.com
thumb
Abdul Rahman Farisi Nilai Keberhasilan Kabinet Cerminkan Kepemimpinan Prabowo
• 14 jam lalujpnn.com
thumb
Prabowo: Berpolitik di Indonesia Niat Mengabdi Malah Dikuyu-kuyu
• 19 jam lalurctiplus.com
thumb
Operasional bertahap RDF Rorotan di Jakut dinilai sudah tepat
• 2 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.