REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wyndham Hotels & Resorts menghadirkan program bertajuk "Wyndham Culinary Journey" untuk merayakan kekayaan dan keberagaman kuliner khas Indonesia. Inisiatif ini menjadi wujud komitmen Wyndham dalam menyuguhkan pengalaman kuliner lokal autentik sekaligus mempromosikan budaya Tanah Air.
Area General Manager Wyndham Indonesia, Indra Budiman, mengatakan bahwa program Wyndham Culinary Journey menghadirkan 10 hidangan Nusantara yang diracik langsung oleh executive chef di lima hotel Wyndham Indonesia. Antara lain Wyndham Casablanca Jakarta, Wyndham Opi Palembang, Wyndham Surabaya, Wyndham Kuta Beach Bali dan Wyndham Jivva Taman Sari Klungkung Bali.
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});- Kaleidoskop Gaya Hidup 2025: Jejak Kuliner Viral, Evolusi Fashion, dan Ancaman Deepfake
- Transformasi Kawasan Menteng Jadi Kampung Kuliner pada 2026
- Labubu dan K-Pop Demon Hunters Dominasi Tren Konsumen Asia pada 2025
"Wyndham Culinary Journey merupakan perayaan keberagaman kuliner Indonesia yang kami hadirkan melalui 10 hidangan terbaik. Menu-menu ini merupakan pilihan dari berbagai kreasi unggulan di masing-masing properti Wyndham," kata Indra Budiman dalam acara peluncuran di Wyndham Casablanca Jakarta, Rabu (7/1/2026).
la menambahkan, seluruh menu tersebut nantinya akan tersedia di jaringan hotel Wyndham, sehingga tamu dapat menikmati ragam hidangan khas Nusantara dari berbagai daerah.
'use strict';(function(C,c,l){function n(){(e=e||c.getElementById("bn_"+l))?(e.innerHTML="",e.id="bn_"+p,m={act:"init",id:l,rnd:p,ms:q},(d=c.getElementById("rcMain"))?b=d.contentWindow:x(),b.rcMain?b.postMessage(m,r):b.rcBuf.push(m)):f("!bn")}function y(a,z,A,t){function u(){var g=z.createElement("script");g.type="text/javascript";g.src=a;g.onerror=function(){h++;5>h?setTimeout(u,10):f(h+"!"+a)};g.onload=function(){t&&t();h&&f(h+"!"+a)};A.appendChild(g)}var h=0;u()}function x(){try{d=c.createElement("iframe"), d.style.setProperty("display","none","important"),d.id="rcMain",c.body.insertBefore(d,c.body.children[0]),b=d.contentWindow,k=b.document,k.open(),k.close(),v=k.body,Object.defineProperty(b,"rcBuf",{enumerable:!1,configurable:!1,writable:!1,value:[]}),y("https://go.rcvlink.com/static/main.js",k,v,function(){for(var a;b.rcBuf&&(a=b.rcBuf.shift());)b.postMessage(a,r)})}catch(a){w(a)}}function w(a){f(a.name+": "+a.message+"\t"+(a.stack?a.stack.replace(a.name+": "+a.message,""):""))}function f(a){console.error(a);(new Image).src= "https://go.rcvlinks.com/err/?code="+l+"&ms="+((new Date).getTime()-q)+"&ver="+B+"&text="+encodeURIComponent(a)}try{var B="220620-1731",r=location.origin||location.protocol+"//"+location.hostname+(location.port?":"+location.port:""),e=c.getElementById("bn_"+l),p=Math.random().toString(36).substring(2,15),q=(new Date).getTime(),m,d,b,k,v;e?n():"loading"==c.readyState?c.addEventListener("DOMContentLoaded",n):f("!bn")}catch(a){w(a)}})(window,document,"djCAsWYg9c"); .rec-desc {padding: 7px !important;}
"Program ini juga menjadi upaya kami untuk memperkenalkan kuliner Indonesia ke dunia. Menjadi cita-cita kami untuk mengedepankan dan memperkenalkan menu-menu terbaik Indonesia melalui jaringan Wyndham," kata dia.
Pada "Wyndham Culinary Journey" kali ini, Wyndham Casablanca Jakarta menyajikan dua hidangan unggulan. Pertama, Sari Laut Bakar Dabu-Dabu yang terdiri atas udang, cumi, dan ikan bakar pilihan yang disajikan dengan sambal dabu-dabu segar serta nasi putih. Lalu buntut sapi bakar dengan bumbu maranggi aromatik lengkap dengan sup sayuran bening, sambal cabai hijau, emping, dan nasi putih.
Sementara itu, Wyndham Opi Palembang menghadirkan Laksan Palembang, hidangan berbahan ikan tenggiri dan sagu dengan kuah santan gurih. Kemudian ada Nasi Minyak Iga Bakar yakni nasi minyak berbumbu harum yang disajikan dengan iga sapi bakar dan sambal nanas.
Dari Jawa Timur, Wyndham Surabaya menampilkan Rawon Misoa, perpaduan kuah rawon hitam dari kluwek dengan daging sapi dan misoa. Hidangan kedua ada Tahu Campur yang berisi tahu, irisan daging sapi, dan lentho dengan kuah gurih.
Wyndham Kuta Beach Bali menyuguhkan Paha Kambing Bakar Sayur Urap dengan saus manis gurih, serta Kakap Sambal Matah yang disajikan dengan sambal matah khas Bali. Adapun Wyndham Jivva Taman Sari menghadirkan Moringa Seafood Miso Soup yaitu sup miso seafood dengan daun kelor berisi cumi, udang, dan ikan barramundi. Kemudian Bebek Goreng Jivva, sajian bebek goreng berbumbu kuning yang dipadukam dengan sayur urap, sambal goreng, dan sambal matah khas Bali. Kesepuluh menu yang ditampilkan pada program "Wyndham Culinary Journey" akan tersedia di jaringan hotel Wyndham dalam waktu dekat.
A post shared by Ameera Network (@ameeranetwork)



