Putri KW berharap bisa tingkatkan performa selama 2026

antaranews.com
1 hari lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani berharap bisa meningkatkan performanya dan terus tampil konsisten selama tahun 2026.

Memulai kalender BWF 2026, Putri KW langsung menyegel tiket 16 besar Malaysia Open 2026 setelah mengandaskan perlawanan tunggal Jepang Manami Suizu dua gim langsung 21-8, 21-16 pada pertandingan di Axiata Arena, Bukit Jalil, Rabu.

"Saya ingin bisa lebih berkembang lagi daripada tahun kemarin. Bermainnya terus lebih ingin konsisten dalam menggunakan strategi," kata Putri KW dikutip dari keterangan PBSI.

Baca juga: Jojo melaju mulus ke 16 besar Malaysia Open 2026

Putri KW mengaku sedikit canggung bertanding pada pertandingan perdana tahun ini.

Meski demikian, Putri KW yang menjadi unggulan keenam pada Malaysia Open ini sudah menemukan ritme permainan karena posisinya tidak terlalu mempunyai jeda yang lama setelah turnamen terakhir di 2025 yakni BWF World Tour Finals.

"Jeda dari World Tour Finals kemarin tidak terlalu jauh, paling sekitar dua minggu jadi tidak terlalu sulit untuk kembali menemukan ritme," kata Putri.

Pada babak 16 besar nanti, Putri akan bersua tunggal Amerika Serikat Zhang Baiwen pada pertandingan yang berlangsung Kamis (8/1).

Baca juga: Ana/Meilysa kunci tiket 16 besar Malaysia Open 2026

Baca juga: Fajar/Fikri hentikan langkah ganda Taiwan di Malaysia Open 2026


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mendagri: 25 Desa di Aceh dan Sumut Hilang Akibat Bencana Banjir dan Longsor
• 6 jam laluidxchannel.com
thumb
Selamatkan Daulat Rakyat, KIPP Tolak Pilkada Melalui DPRD
• 13 jam lalujpnn.com
thumb
Enam Saham Kena Suspensi Usai Harga Melonjak Tajam
• 22 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Kabur ke UEA
• 15 jam lalukumparan.com
thumb
Zoe Levana Terpukau Ice Skating untuk Anabul di Enchanted Noel & Dog Lovers PIK Avenue
• 4 jam laluintipseleb.com
Berhasil disimpan.