Prabowo Targetkan Seluruh Desa Sudah Terima MBG pada 2026

idntimes.com
1 hari lalu
Cover Berita

Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto meminta maaf karena belum semua desa pada 2025 menerima program Makan Bergizi Gratis (MBG). Prabowo kemudian berjanji, seluruh desa di Indonesia pada 2026 akan menerima MBG.

"Tadi waktu saya datang, rakyat banyak juga yang teriak, 'Pak desa kami belum terima MBG.' Saya minta maaf, kemampuan kita, tapi insyaallah tahun 2026 seluruh desa di Indonesia akan menerima MBG, sasaran kita Desember 2026 semua desa mendapat MBG," ujar Prabowo dalam acara panen raya dan pengumuman swasembada pangan di Karawang, Rabu (7/1/2026).

Meski demikian, Prabowo berharap target itu bisa dicapai lebih cepat. Dengan demikian, semua target penerimanya segera mendapat MBG.

"Mudah-mudahan bisa lebih cepat, tapi Desember kita harus sampai semua anak Indonesia dan semua ibu-ibu hamil dan semua orang tua lansia juga kita beri makan," ujar dia.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dokumen Lelang Trans Sulsel Segera Lengkap, Dishub Janji Tingkatkan Layanan
• 20 jam laluharianfajar
thumb
Menkes: Indonesia masih kekurangan dokter cukup signifikan
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
Daya Beli Petani Kaltim Merosot di Akhir 2025, Ini Penyebabnya
• 8 jam lalubisnis.com
thumb
Maybank Marathon 2026 Hadirkan Pengalaman Lari yang Lebih Inklusif dan Berkelanjutan
• 16 jam lalumedcom.id
thumb
Gedung Putih Tegas akan Dikte Keputusan dan Penjualan Minyak Venezuela
• 15 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.