Islah Bahrawi Ungkap Pernah Beri Wejangan ke Ridwan Kamil: Semoga dia Masih Ingat

fajar.co.id
1 hari lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) yang juga Direktur Eksekutif Jaringan Moderat Indonesia (JMI), Islah Bahrawi mengungkap hal menarik soal mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Islah Bahrawi mengungkap pernah memberikan wejengan Ridwan Kamil soal permasalahan yang kini menimpanya.

Ia mengaku perbincangan dengan pria yang akrab disapa RK itu terjadi sekitar tahun 2023 silam.

Lewat unggahan di akun media sosial X pribadinya, Islah kembali mengingatkan soal momen ini.

“Saya pernah mengingatkannya tentang semua yg terjadi pada kang Emil hari ini,” tulisnya dikutip Kamis (8/1/2026).

Ia berharap apa yang disampaikan ke Ridwan Kamil kala itu bisa terus diingat olehnya.

“Semoga dia masih ingat apa yg sudah saya paparkan di lobi Savoy Homann Agustus 2023,” ungkapnya.

Ia punya ungkapan tersirat soal percakapan mereka kala itu dan apa yang terjadi saat ini.

Islah menyebut jika hal ini diabaikan maka hal seperti inilah yang terjadi saat ini.

“Seharusnya dia tahu endingnya akan seperti apa. Kecuali dia menyepelekan penjelasan saya, jadi mungkin dia lupa,” terangnya.

Saat ini berbagai permasalahan tengah dikaitkan dan harus dihadapi oleh mantan Gubernur Jawa Barat itu.

Mulai dari isu wanita simpanan yang diketahui sampai memiliki anak dengan Lisa Mariana yang kini berbuntut panjang.

Kemudian isu soal rumah tangganya yang retak usai sang istri menggugat perceraian.

Dan terbaru, Ridwan Kamil disebut dan dikabarkan pernah punya hubungan dekat dengan penyanyi sekaligus artis, Aura Kasih.

(Erfyansyah/fajar)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ketua MUI Soroti KUHP Baru, Poligami-Nikah Siri Dapat Dipidanakan
• 23 jam lalubisnis.com
thumb
Kreator Konten Sherly Annavita Diteror, Mobil Dipilox dan Data Diri Sang Adik Dijadikan Ancaman
• 5 jam lalukompas.tv
thumb
Habiburokhman Terima 2 Kesimpulan Awal terkait Reformasi Polri
• 1 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Ketum DPP Hipakad: Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Jadi Momentum Memperkuat Kasih & Perdamaian
• 23 jam lalujpnn.com
thumb
Menjangkau yang Tak Terjangkau, Pelayanan Sepenuh Hati PNM untuk Kelompok Subsisten
• 16 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.