Pencarian Hari ke-14, Jasad Satu Anak Laki-Laki Pelatih Valencia Belum Ditemukan | KOMPAS MALAM

kompas.tv
22 jam lalu
Cover Berita

LABUAN BAJO, KOMPAS.TV - Memasuki hari ke-14, pencarian satu korban KM Putri Sakinah yang tenggelam di Labuan Bajo belum membuahkan hasil.

Segala upaya telah dilakukan tim SAR untuk mencari korban yang merupakan anak pelatih Tim B Valencia, Martin Carreras Fernando.

Sebanyak 168 personel tim SAR gabungan dan 18 kapal dikerahkan dalam pencarian.

Selain menyisir permukaan laut, tim juga menyisir sekitar daerah hutan bakau yang dicurigai menjadi lokasi hanyutnya korban.

Meski dihadapkan dengan cuaca buruk, tim SAR terus berpacu dengan waktu dalam melakukan operasi pencarian.

Fernando bersama keluarganya yang berjumlah enam orang menjadi korban tenggelamnya KM Putri Sakinah di perairan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, pada 26 Desember 2025.

Dalam tragedi tersebut, hanya istri dan putri bungsu Fernando yang selamat.

Jenazah Fernando dan dua anaknya telah berhasil ditemukan, sementara satu anak laki-laki Fernando masih dalam pencarian.

Pencarian korban akan dilakukan hingga Jumat, 9 Januari 2026. Keputusan ini diambil atas permintaan Kedutaan Besar Spanyol serta alasan kemanusiaan.

Baca Juga: Hari ke-10 Pencarian, Jenazah Pelatih Valencia Ditemukan di Perairan Pulau Padar | SAPA PAGI

#wna #pelatihvalencia #labuanbajo #tenggelam

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV

Tag
  • anak pelatih valencia
  • jasad fernando
  • wna spanyol
  • labuan bajo
  • tim sar
  • korban tenggelam
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pimpin Dewan HAM PBB, Dubes RI Hadapi Krisis Global Mendalam
• 2 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Ketika Rasulullah Makan tanpa Berbagi ke Para Sahabat
• 3 jam lalurepublika.co.id
thumb
Telkom AI Center of Excellence Dorong Mahasiswa Unand Kuasai AI
• 5 jam lalumediaapakabar.com
thumb
Program MBG Jangkau 55,1 Juta Orang, Kemenkes Perketat Pengawasan Dapur
• 21 jam lalutvrinews.com
thumb
Randy Pangalila dan Arya Saloka Sudah Siapkan Proyek Action Baru, Randy: Mudah-mudahan Ada yang Ambil
• 7 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.