Cegah Korupsi, PN Jakarta Pusat Gelar Pengajian Rutin

detik.com
18 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus), Husnul Khotimah mengatakan pihaknya selalu menggelar pengajian rutin untuk mencegah praktik korupsi di lingkungan peradilan oleh hakim dan seluruh pegawai pengadilan. Husnul mengatakan pengajian dilakukan rutin setiap hari Rabu.

"Setiap Rabu kami ada siraman rohani," ujar Husnul Khotimah dalam acara 'Coffe Morning Media: Capaian dan Harapan Awal Tahun untuk PN Jakpus' di Jakarta Pusat, Jumat (9/1/2026).

Baca juga: PN Jakpus Catat Kenaikan Perkara Korupsi pada 2025, Pidana Umum Turun

Husnul mengatakan pihaknya selalu melakukan pembinaan untuk seluruh hakim serta pegawai pengadilan demi mencegah praktik kecurangan seperti korupsi. Dia mengatakan penekanan integritas untuk mematuhi kode etik juga selalu dilakukan.

"Ya tentunya kalau itu kita selalu melakukan pembinaan yang pertama kepada para hakim. Bukan hanya kepada para hakim, juga seluruh aparat di pengadilan negeri Jakarta Pusat. Kita tekankan dengan pembinaan-pembinaan, penekanan integritas, dengan pembinaan-pembinaan secara rohani juga selalu kita push gitu ya," ujarnya.

Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus), Husnul Khotimah Foto: (Mulia/detikcom)
Baca juga: Hakim Tolak Eksepsi Delpedro dkk di Kasus Hasutan Terkait Kericuhan Agustus

Husnul mengatakan pencegahan praktik korupsi di lingkungan PN Jakpus juga tak lepas dari keteladanan para pemimpin termasuk para hakim. Did menuturkan keteladanan itu menjadi salah satu upaya yang dibangun untuk mencegah segala praktik kecurangan oleh para pegawai di lingkungan PN Jakpus.

"Dan tentunya juga keteladanan para hakim, keteladanan pimpinan itu juga menjadi satu pintu untuk melihat bahwa kita sudah tidak boleh lagi seperti dulu," ujarnya.

Baca juga: 1.392 Personel Polisi Disiagakan Kawal Demo Buruh di Patung Kuda

Tonton juga Video KPK Pamer Capaian di 2025: 11 OTT dan Pulihkan Rp 1,53 T Aset Negara




(mib/zap)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Doa Gantikan Kembang Api, Swara Prambanan Menutup Tahun dengan Hati
• 14 jam lalurepublika.co.id
thumb
Yusril Ingatkan Keputusan Pemerintah dan DPR Soal Pilkada, Harus Dihormati
• 1 jam lalugenpi.co
thumb
Tersenggol di Lampu Merah, Pak Ogah di Jakbar Ngamuk dan Aniaya Pengendara
• 11 jam lalugenpi.co
thumb
Main Game Dapat Saldo DANA! Ini Caranya
• 13 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Gesekan Vinicius dan Diego Simeone Warnai Duel Atletico Vs Real Madrid
• 18 jam lalumediaindonesia.com
Berhasil disimpan.