Prasetyo Bantah Gerindra Pengaruhi Sikap Demokrat soal Pilkada Lewat DPRD

okezone.com
17 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Ketua DPP Partai Gerindra, Prasetyo Hadi membantah anggapan bahwa partainya ikut mempengaruhi perubahan sikap Partai Demokrat terkait dukungan terhadap pemilihan kepala daerah (pilkada) melalui DPRD. Ia menegaskan, keputusan tersebut sepenuhnya merupakan hasil pertimbangan internal Partai Demokrat.

“Itu sikap masing-masing partai,” kata Prasetyo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (9/1/2026).

Baca Juga :
MUI Nilai Pilkada Lewat DPRD Perlu Dikaji Ulang Demi Kemaslahatan Publik

Prasetyo juga menekankan, bahwa pertemuan antara Presiden Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 28 Desember 2025 tidak membahas sistem pilkada.

“Tidak, tidak ada,” tegasnya.

Meski demikian, Gerindra menyatakan menghormati keputusan Demokrat yang kini sejalan dengan usulan pilkada melalui DPRD, sebuah gagasan yang sejak awal memang diusulkan oleh Gerindra.

Baca Juga :
Survei LSI Denny JA: Mayoritas Masyarakat Menolak Pilkada Lewat DPRD

“Kalau kami pasti menghormati pandangan setiap partai. Tidak mungkin juga memutuskan sesuatu tanpa melakukan perhitungan atau kajian-kajian,” kata Prasetyo.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BNPB Kirim Puluhan Ton Logistik ke Aceh, Sumut, dan Sumbar 
• 11 jam lalutvrinews.com
thumb
China Jaga Hubungan dengan Venezuela Pasca Penangkapan Maduro
• 6 jam lalurepublika.co.id
thumb
Penyaluran Rumah Subsidi Hanya 82,95% Sepanjang 2025, Ini Kendalanya
• 17 jam lalubisnis.com
thumb
Bongkar Fakta Mengejutkan, Ammar Zoni Sebut Narkoba Dijual Bebas di Rutan Salemba
• 21 jam lalugrid.id
thumb
Pemkab Pekalongan evaluasi dapur SPPG cegah potensi masalah kesehatan
• 22 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.