Brand coffee satu ini bukan starling ataupun kopi gerobak listrik yang suka wara-wiri di jalan. Tapi dia adalah coffee truck yang suka pindah lokasi dalam periode waktu tertentu. Mungkin kamu pernah menemukannya di belakang gedung UOB Thamrin, Jakarta sebelumnya.
Nah, coffee truck menggunakan VR ini sudah sejak tahun 2024 menetap alias mangkal di belakang UOB, namun sejak Desember 2025 berpindah ke kawasan Pejaten, Jakarta Selatan.
Saat kumparanFOOD berbincang dengan salah satu baristanya, Alif, mengungkapkan alasan mereka pindah ke Pejaten lantaran kalah saing dengan kopi gerobak listrik yang banyak menjamur di Thamrin.
"Mobilitas masyarakat di sekitar Thamrin, kan pekerja yang serba butuh cepat, makanya lebih ramai kopi gerobakkan. Sementara kopi kita kan harus di-roasting dan dibuat dulu, bukan yang tinggal kasih es batu saja," terangnya kepada kumparan.
Maka itu, semenjak akhir tahun lalu, coffee truck bernama Nomade tersebut mencoba peruntungan baru dengan memindahkan lokasi pangkalan ke Pejaten, Jakarta Selatan. Tepatnya, coffee truck ini berada di depan Masjid Al-Ittihad, jalan Condet Pejaten.
Di dalam VR, sudah tertata mesin kopi dan grinder dengan kulkas mini. Kami pun direkomendasikan untuk mencoba menu kopi jagoan mereka yakni java latte.
"Kami pakai blend 70 persen biji kopi arabika Flores dan 30 persen robusta Temanggung," ujarnya.
Kopi java latte ini kemudian dipadukan dengan susu segar dan gula aren. Saat kumparan mencicipi, rasa dan aroma kopinya seimbang dengan creamy susu dan manis gula aren yang pas. Padahal, kami tidak meminta less sugar, namun standar tingkat kemanisan brand kopi satu ini tidak berlebihan.
Selain java latte, kami juga mencoba yuzu americano yang memadukan yuzu jam segar dengan americano dengan body kopi medium. Pilihan satu ini cocok untuk kamu yang pengin minum kopi sebagai refreshment di kala mengantuk.
Soal harga, aneka minuman di Nomade dibanderol sekitar Rp 20 ribuan per gelas. Terdapat menu mulai dari pilihan kopi klasik sampai non-coffee.
Nah, Nomade ini lantaran menggunakan VR memungkinkan mereka juga bisa dipesan untuk kebutuhan acara seperti pameran ataupun pesta di rumah maupun di kantor, namun maksimal hanya bisa sampai 5 jam.



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5412016/original/020795600_1763029322-WhatsApp_Image_2025-11-13_at_17.11.39.jpeg)

