ANTARA - Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) melaporkan, hingga Jumat (9/1), terdapat 1.182 korban meninggal dunia akibat bencana banjir bandang di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. BNPB turut menyampaikan status tanggap darurat yang telah beralih ke masa transisi, kecuali di empat kabupaten di Provinsi Aceh. (Setyanka Harviana Putri/Anggah/Soni Namura/Rinto A Navis)




