Rosan Roeslani Tegaskan Keberlanjutan Investasi Tsingshan di Industri Nikel Indonesia

wartaekonomi.co.id
17 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Investasi/Kepala BKPM sekaligus CEO Danantara, Rosan Roeslani, mengungkapkan komitmen berkelanjutan kerja sama antara Indonesia dan Tsingshan Group dalam pengembangan industri berbasis nikel dan hilirisasi nasional.

Pernyataan tersebut disampaikan Rosan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada Jumat (9/1/2026).

Dalam unggahan itu, Rosan menekankan bahwa kolaborasi Indonesia dan Tsingshan Group telah terjalin dalam jangka panjang dan menjadi bagian penting dari strategi hilirisasi sumber daya alam.

“Indonesia dan Tsingshan Group telah menjalin kerja sama yang panjang di industri berbasis nikel dan hilirisasi tanah air,” tulis Rosan dalam unggahannya.

Rosan menjelaskan, pada awal pekan ini ia bersama Chairman of External Tsingshan, Mr. Xiang Binghe, serta Direktur Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP), Mr. Scott Ye, menggelar pertemuan strategis untuk membahas arah pengembangan investasi ke depan.

Baca Juga: Posisi Indonesia Sebagai Raja Nikel Dunia Tak Terkalahkan, Produksi Tembus 2,2 Juta Ton

Fokus pembahasan meliputi keberlanjutan investasi, pendalaman nilai tambah industri nikel, serta pengembangan kawasan industri agar semakin terintegrasi dan selaras dengan visi pembangunan jangka panjang Indonesia.

Pemerintah, kata Rosan, mendorong investasi yang tidak hanya berorientasi pada peningkatan kapasitas produksi, tetapi juga memberikan dampak ekonomi yang luas, termasuk penciptaan lapangan kerja, transfer teknologi, serta penguatan ekosistem industri nasional.

Melalui sinergi yang berkelanjutan dengan investor strategis seperti Tsingshan Group, pemerintah berharap industri hilir nikel Indonesia dapat terus berkembang secara berkelanjutan dan berkontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Transjakarta Bangun Kembali JPO Sarinah Ramah Disabilitas, Fasilitas Lift Disiapkan untuk Akses Nyaman
• 5 jam lalupantau.com
thumb
Ingin Tetap Aktif tanpa Cedera? Simak Tips Aman Berolahraga Berikut Ini
• 15 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Iran Dibungkam dalam Semalam: 90 Juta Orang Terisolasi, Tiga Pilar Kekuasaan Khamenei Retak Serentak
• 19 jam laluerabaru.net
thumb
Diduga Triliunan Aset Sitaan Koruptor Diobral, Ada Apa dengan Jampidsus?
• 10 jam laludisway.id
thumb
Maruarar Sebut 183 Ribu Rumah Rusak Akibat Banjir-Longsor di Sumatera
• 11 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.