Lemkapi Respons Sorotan ICW Terkait Yayasan Pengelola MBG

okezone.com
20 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Indonesia Corruption Watch (ICW) mengungkap temuan adanya keterkaitan sejumlah yayasan, yang berafiliasi dengan institusi kejaksaan dan kepolisian dalam pengelolaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), pada program Makan Bergizi Gratis (MBG).

ICW menyebut setidaknya terdapat dua yayasan yang memiliki keterkaitan tersebut, yakni Yayasan Inklusi Pelita Bangsa yang dikaitkan dengan Kejaksaan, serta Yayasan Kemala Bhayangkari yang diketahui dikelola oleh istri-istri anggota Polri.

Menanggapi temuan itu, Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi), Edi Hasibuan menilai, kehadiran yayasan-yayasan tersebut tidak melanggar aturan selama pengelolaan dilakukan secara profesional dan transparan.

Baca Juga :
Prabowo: MBG Jadi Jawaban Negara Atas Masalah Gizi Anak Indonesia

"Kami melihat syarat pengelolaan program MBG memang tidak boleh dilakukan oleh perorangan, tetapi harus melalui yayasan. Jadi kehadiran Yayasan Kemala Bhayangkari yang dinakhodai istri Wakapolri tidak ada masalah. Bahkan, kami melihat yayasan sosial ini mengelola MBG secara profesional," kata Edi kepada Okezone, Sabtu (10/1/2026).

Menurut mantan anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) itu, keterlibatan Yayasan Kemala Bhayangkari bersifat murni sosial dan tidak berorientasi komersial.

"Yayasan ini hadir semata-mata untuk membantu program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto melalui Makan Bergizi Gratis agar manfaatnya bisa segera dirasakan masyarakat," ujarnya.

Baca Juga :
Kepala BGN Klaim Kasus Keracunan MBG Turun Drastis

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
5 Film Korea Terbaru Rilis Januari 2026, Ada Genre Rom-Com hingga Kriminal
• 2 jam lalubeautynesia.id
thumb
Google Buka Suara soal Investasi di Gojek yang Disebut dalam Dakwaan Nadiem
• 4 jam laludetik.com
thumb
Sukses Gaet Penjaminan CGIF dari Asian Development Bank, Pollux Hotels Group (POLI) Raih Rating idAAAcg
• 22 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Indonesia-Turki Bahas Pertahanan, Energi, hingga Palestina dalam Pertemuan 2+2
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Penegakan Hukum Tata Kelola Aset Perkara Korupsi Dinilai Minim Pengawasan
• 16 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.