Hakim Ad Hoc Mogok Sidang Mulai Besok, Ini Alasannya

okezone.com
6 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Forum Solidaritas Hakim Ad Hoc (FSHA) Indonesia menyatakan bakal menggelar aksi nasional mogok sidang. Ini merupakan simbol protes terhadap pemerintah. 

1. Mogok Sidang

Aksi tersebut dimulai pada 12 hingga 21 Januari 2026. FSHA memastikan hal tersebut tidak dimaksudkan untuk menghambat hak para pencari keadilan. 

Juru Bicara FSHA Indonesia, Ade Darusalam mengungkapkan, mogok sidang dilakukan sebagai bentuk keprihatinan dan solidaritas atas persoalan mendasar yang dihadapi hakim Ad Hoc, namun tetap berada dalam koridor hukum dan etika peradilan.

Baca Juga :
Soal Demo Hakim Adhoc, MA: Ambil Cuti, Jangan Ganggu Pelayanan Publik

“Kami menegaskan, aksi mogok sidang ini tidak mematikan layanan peradilan," kata Ade kepada awak media, Minggu (11/1/2026).

Menurut Ade, aksi tersebut tetap dilaksanakan dengan mengedepankan prinsip kehati-hatian, profesionalisme, serta komitmen terhadap pelayanan hukum.

"Jadwal persidangan telah disesuaikan dengan situasi dan kondisi masing-masing perkara. Untuk perkara-perkara yang bersifat penting, mendesak, dan darurat, tetap disidangkan sebagaimana mestinya,” ujar Ade. 

Baca Juga :
Nadiem Ajukan Permohonan Berobat dan Penangguhan Penahanan, Begini Reaksi Hakim

Ade menerangkan, selama aksi berlangsung, para hakim Ad Hoc tetap masuk kantor dan menjalankan kewajiban administratif, termasuk presensi pagi dan sore. Namun, pelaksanaan persidangan dibatasi hanya pada agenda yang benar-benar membutuhkan penanganan segera.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kenali dan tangani potensi Super Flu, varian Influenza A
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Xdana Investa Indonesia Umumkan Tutup Bisnis
• 14 jam lalubisnis.com
thumb
Harga Emas Antam, UBS dan Galeri 24 di Pegadaian Hari Ini, Minggu 11 Januari 2026
• 20 jam lalubisnis.com
thumb
Teriakan Juara Berkumandang, Bobotoh Sambut Bus Persib Bandung dengan Flare Jelang Duel Kontra Persija Jakarta
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Gaji Guru PPPK Paruh Waktu di SMP Rp400 Ribu, SD Lebih Kecil
• 13 menit lalujpnn.com
Berhasil disimpan.