JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, yang mengarah ke kawasan Senen, Jakarta Pusat, terpantau macet pada Senin (12/1/2026) pukul 11.00 WIB.
Kemacetan terjadi imbas padatnya volume kendaraan dan banjir di beberapa ruas jalan.
Salah satunya di depan RS Siloam, depan Kantor BPJS Kesehatan Pusat, dan depan Lippo Tower Hollad Village.
Baca juga: Kelapa Gading Arah Sunter Macet Total akibat Banjir di Jalan Yos Sudarso
Kemacetan juga terjadi di ruas jalan Letjen Suprapto yang mengarah ke Sunter dan Pluit.
Kondisi lalu lintas yang macet menyebabkan sejumlah bus Transjakarta menumpuk di Halte Cempaka Putih.
var endpoint = 'https://api-x.kompas.id/article/v1/kompas.com/recommender-inbody?position=rekomendasi_inbody&post-tags=macet jakarta, jakarta macet, jakarta banjir dan macet, jakarta banjir macet&post-url=aHR0cHM6Ly9tZWdhcG9saXRhbi5rb21wYXMuY29tL3JlYWQvMjAyNi8wMS8xMi8xMjA0MzMwMS9qYWxhbi1sZXRqZW4tc3VwcmFwdG8tamFrcHVzLW1hY2V0LXBhcmFoLWJ1cy10cmFuc2pha2FydGEtc3R1Y2s=&q=Jalan Letjen Suprapto Jakpus Macet Parah, Bus Transjakarta Stuck§ion=Megapolitan' var xhr = new XMLHttpRequest(); xhr.addEventListener("readystatechange", function() { if (this.readyState == 4 && this.status == 200) { if (this.responseText != '') { const response = JSON.parse(this.responseText); if (response.url && response.judul && response.thumbnail) { const htmlString = `Kemacetan juga terjadi di Jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan Transmart Cempaka Putih.
Kendaraan roda dua dan roda empat melaju perlahan saat akan memasuki ruas Jalan Letjen Suprapto.
Hujan ringan masih terjadi di Cempaka Putih hingga pukul 11.20 WIB.
Sementara itu, hujan deras yang mengguyur Jakarta Pusat sejak pukul 08.00 WIB menyebabkan sejumlah titik di Jalan Letjen Suprapto terendam banjir.
Kondisi ini mengganggu aktivitas warga dan arus lalu lintas di kawasan tersebut.
Pantauan Kompas.com pada pukul 10.30 WIB, genangan air setinggi sekitar 30 cm atau hampir setinggi selutut orang dewasa terjadi di Jalan Letjen Suprapto menuju wilayah Senen.
Baca juga: 2 Jam Terjebak Banjir dan Macet di Yos Sudarso, Pengendara Bingung Lanjut Kerja atau Pulang
Titik terdampak meliputi depan RS Siloam Cempaka Putih, Lippo Tower Holland Village, hingga Kantor BPJS Kesehatan.
Banjir juga terpantau terjadi di depan RM Sate Maranggi Haji Yetty cabang Cempaka Putih.
Sejumlah warga yang hendak masuk kantor terpaksa menggulung celana saat melewati genangan, bahkan ada yang turun dari ojek online di tepi jalan untuk menyeberangi banjir sebelum melanjutkan perjalanan.
Beberapa warga memilih berjalan kaki dari halte Cempaka Putih karena kesulitan memesan ojek online. Ada pula yang menaikkan sepeda motor ke atas halte karena genangan hampir setinggi trotoar.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang

