Promo Diskon dan Cashback Genjot Penjualan Sepeda di Awal Tahun

mediaindonesia.com
9 jam lalu
Cover Berita

PELAKU industri sepeda memanfaatkan momentum awal tahun untuk mendorong penjualan melalui program promosi agresif. Strategi ini sejalan dengan upaya menjaga daya beli masyarakat sekaligus memperluas adopsi sepeda sebagai sarana mobilitas dan gaya hidup sehat.

Salah satu pemain di industri ini, ATR Cycling, meluncurkan rangkaian promo sepanjang Januari 2026 dengan menawarkan diskon produk hingga 25% serta cashback online mencapai Rp500.000. Sebagai one stop cycling shop, ATR Cycling menghadirkan penawaran tersebut untuk berbagai kategori sepeda dan aksesoris.

Rangkaian promo yang digelar ATR Cycling mencakup 1.1 & New Year Sale, Monthly Promo, serta Payday Online Promo. Program ini berlaku untuk berbagai merek sepeda yang berada di bawah naungan ATR Cycling, antara lain United Bike, Genio Bike, Avand, dan Rubick.

Pada periode 1-11 Januari 2026, melalui program 1.1 & New Year Sale, ATR Cycling memberikan diskon sepeda hingga 25% dan diskon aksesoris hingga 25%, disertai cashback online hingga Rp500.000 dengan minimum transaksi tertentu. Selanjutnya, pada 12-22 Januari 2026, Monthly Promo menawarkan potongan harga sepeda dan aksesoris masing-masing hingga 10%. Adapun pada 23-31 Januari 2026, melalui Payday Online Promo, diskon kembali ditingkatkan hingga 20% dengan tetap disertai cashback online hingga Rp500.000.

Direktur PT Bintang Mas Lestari, Winston Mulyadi, mengatakan bahwa rangkaian promo tersebut menjadi bagian dari strategi ATR Cycling dalam memperluas akses masyarakat terhadap produk sepeda berkualitas.

“Melalui rangkaian promo Januari ini, ATR Cycling ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mulai atau melanjutkan gaya hidup bersepeda. Kami percaya sepeda bukan hanya alat transportasi, tetapi juga bagian dari solusi mobilitas yang sehat dan berkelanjutan di Indonesia,” ujar Winston dikutip dari siaran pers yang diterima, Senin (12/1).

Untuk memperluas jangkauan pasar, ATR Cycling mengoptimalkan juga kanal penjualan digital melalui toko online resmi ATR Cycling di sejumlah marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, dan Lazada, serta melalui situs resmi perusahaan di www.atrcycling.com.

Ke depan, strategi promosi yang terintegrasi dengan kanal digital ini diharapkan dapat menjaga momentum penjualan awal tahun sekaligus memperkuat posisi ATR Cycling di tengah persaingan industri sepeda nasional. (E-4)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ungkap Alasan Selingkuh, Jule Klaim Na Daehoon Lakukan KDRT
• 15 jam lalucumicumi.com
thumb
Pemutusan Kontrak Kerja PPPK Berpotensi Berlanjut, Solusinya Hanya Dua
• 11 jam lalujpnn.com
thumb
Video: Wilayah Muslim Tetangga RI Dibom, 11 Pom Bensin Meledak
• 16 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
21 Poin Rekomendasi Rakernas PDIP: Partai Penyeimbang-Tolak Pilkada Via DPRD
• 10 jam laludetik.com
thumb
5 Drakor Terbaru On-Going dengan Rating Tinggi, Ada yang Bisa Nonton di Netflix
• 15 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.