Polisi Amankan Dua Orang Terkait Peredaran Narkotika di Jakbar

tvrinews.com
10 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Nirmala Hanifah

TVRINews, Jakarta 

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya telah mencokok dan mengamankan dua orang berinisial AP (25) dan DA (26) terkait kasus peredaran narkotika di wilayah Jakarta Barat. Dimana, penangkapan ini dilakukan pada Kamis, 8 Januari 2026 di kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan.

Kanit 1 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Kompol Bagin Efrata, menjelaskan bahwa petugas mencurigai aktivitas kedua terduga pelaku yang diduga tengah melakukan pengiriman barang terlarang.

“Petugas mengamankan dua orang berinisial AP dan DA yang diduga terlibat dalam pengiriman narkotika,” kata Kompol Bagin Efrata pada Selasa, 13 Januari 2026.

Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan narkotika jenis sabu dengan berat 4,35 gram serta 81 catridge vape yang diduga mengandung etomidate. Barang bukti tersebut disamarkan dalam paket yang dikirim melalui jasa pengiriman berbasis aplikasi.

“Modus yang digunakan adalah menyamarkan narkotika ke dalam paket untuk mengelabui petugas,” ujarnya.

Selain itu, polisi turut menyita 58 catridge vape merek Ferrari dan 23 catridge vape merek Mercy, berikut timbangan digital, plastik klip kosong, serta dua unit telepon genggam yang diduga digunakan dalam aktivitas peredaran narkotika.

Saat ini, kedua terduga pelaku telah dibawa ke kantor Ditresnarkoba Polda Metro Jaya guna menjalani pemeriksaan dan pendalaman lebih lanjut. 

“Saat ini, kami masih melakukan pengembangan untuk mengungkap jaringan yang lebih luas,” pungkasnya.

Editor: Redaksi TVRINews


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Baru Punya Cesar Meylan, John Herdman Bakal Lengkapi Tim Kepelatihan Timnas Indonesia dalam 2-3 Pekan
• 8 jam lalubola.com
thumb
Subsidi Motor Listrik Berhenti, Penguatan Transportasi Publik Dinanti
• 21 jam lalukompas.id
thumb
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
• 21 jam lalusuara.com
thumb
Cerita Pelatih Timnas Indonesia John Herdman Nonton Persib Vs Persija di TV: Sangat Panas dan Penuh Gairah
• 6 jam lalubola.com
thumb
Protes merebak di AS, PBB desak penyelidikan kasus penembakan oleh ICE
• 7 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.