Grid.ID - Aktris Zee Asadel memerankan Riri dalam film Danur: The Last Chapter. Dalam film ini, mantan member JKT48 itu harus menjalani banyak adegan fisik yang berat.
Zee mengungkapkan bahwa ia dituntut melakukan berbagai adegan berbahaya, termasuk adegan menggunakan sling serta tarian teknis seperti balet.
Tantangan semakin besar karena proses syuting dilakukan saat bulan Ramadan, sehingga ia harus membagi tenaga antara berpuasa dan menjalani adegan fisik.
"Dan mungkin di film ini gak 100 persen dari adegan sling yang aku lakuin itu aku sendiri, masih ada beberapa adegan yang menurut aku berat banget aku jalanin di tengah-tengah syuting yang lagi puasa, jadi begitulah usahanya," ungkap Zee di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Selama syuting, risiko cedera pun tidak bisa dihindari. Zee mengaku tubuhnya mengalami banyak lebam akibat benturan, bahkan sempat terjatuh dari sling.
"Banyak (cedera). Kejadian jatuh dari sling ada, lebam-lebam juga banyak banget," akunya.
"Mungkin karena adegannya tadi yang ada di trailer aja aku memental dan lain-lain itu kan kena-kena tembok, walaupun dijadiin se-safety mungkin, tetep aja kemungkinan ada lebam-lebam," tambah Zee.
Meski ada pemeran pengganti untuk adegan ekstrem, Zee tetap menjalani sebagian adegan berbahaya demi hasil maksimal.
"Jujur aku belum nonton secara selesainya... Tapi kurang lebih dari yang aku syutingin itu sekitar 30% (yang berbahaya dilakukan sendiri)," jelasnya.
Selain adegan fisik, Zee juga menghadapi tantangan saat memerankan adegan kesurupan. Menurutnya, adegan tersebut lebih melelahkan dibandingkan sulit secara teknis.
"Untuk scene kesurupannya dibanding susah lebih ke capek ya sejujurnya. Tapi kalau scene yang ada di trailer tadi, mungkin kalau lihat, itu scene paling capek banget," tutup Zee. (*)
Artikel Asli


