Perubahan logo Honda sebagai simbol peralihan era elektrifikasi generasi baru menjadi berita populer kumparanOTO, Rabu (14/1/2026).
Hasil penelitian LPEM UI yang mengungkap minat terhadap mobil hybrid sangat sensitif harga serta kenaikan penjualan mobil listrik hingga 141 persen juga menarik perhatian banyak pembaca.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.
Honda Perkenalkan Logo ‘H’ Baru, Simbol Era Elektrifikasi Generasi BaruHonda resmi memperkenalkan desain logo ‘H’ yang akan menjadi simbol utama bisnis mobil Honda secara global. Logo anyar ini menandai babak baru perjalanan Honda, terutama dalam menghadapi era elektrifikasi dan transformasi besar industri otomotif.
Logo “H” sendiri bukan identitas baru bagi Honda. Sejak pertama kali diperkenalkan pada 1963, emblem ini telah menjadi wajah mobil Honda di berbagai belahan dunia, meski mengalami beberapa penyempurnaan desain dari waktu ke waktu.
Peneliti UI: Minat Mobil Hybrid Sangat Sensitif HargaPeta pasar kendaraan elektrifikasi atau x electric vehicle (xEV) yang meliputi battery electric vehicle (BEV), hybrid electric vehicle (HEV), dan plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) tetap akan sangat dinamis beberapa tahun ke depan.
Meski penjualan BEV atau mobil listrik murni di Indonesia tengah bergeliat, survei Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LPEM FEB UI) menunjukkan besarnya potensi kendaraan hibrida pada masa transisi.
Penjualan Mobil Listrik Naik 141 PersenSegmen kendaraan elektrifikasi atau xEV mengalami pertumbuhan pesat. Ini terlihat dari figur penjualan wholesales (distribusi dari pabrik ke diler) sepanjang tahun 2025 berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo.
Pertama untuk kategori mobil listrik murni atau battery electric vehicle (BEV) melonjak hingga 141 persen, dari yang sebelumnya tersalurkan 43.188 unit sepanjang 2024 menjadi 103.931 unit selama tahun lalu.



/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fphoto%2Fori%2F2026%2F01%2F14%2F022e1c77-d549-43d8-9372-bd3b44cfbf36.jpg)

