Wamen Dikti Saintek: Dana Riset Meningkat Signifikan di Era Presiden Prabowo

tvrinews.com
7 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Nirmala Hanifah

TVRINews, Jakarta 

Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Stella Christie menyampaikan, selama kepemimpinan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto dana riset Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek) meningkat 218 persen.

“Di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo Subianto, dana riset Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi itu meningkat 218 persen,” kata dia saat sebelum kegiatan penerimaan 1.200 rektor di Istana Negara pada Kamis, 15 Januari 2026 

Menurutnya, peningkatan tersebut menjadi langkah penting dalam memperkuat ekosistem riset nasional, khususnya di perguruan tinggi. Selain peningkatan anggaran, pemerintah juga mulai kembali memberikan insentif finansial secara langsung kepada peneliti dan dosen yang berhasil memperoleh hibah riset dari kementerian.

Stella menjelaskan, kebijakan pemberian insentif langsung kepada peneliti sempat tidak diberlakukan dalam beberapa tahun terakhir. 

Namun, melalui upaya yang dilakukan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, kebijakan tersebut kembali diterapkan mulai tahun ini.

Ia menuturkan, komitmen untuk memperjuangkan insentif tersebut telah disampaikannya sejak awal menjabat sebagai wakil menteri. 

Janji itu, kata Stella, disampaikan secara terbuka dalam paparan akademik di Institut Teknologi Bandung pada 16 Desember 2024.

“Komitmen tersebut akhirnya dapat direalisasikan. Pada Desember 2025 kebijakan ini ditetapkan, dan mulai 2026 insentif finansial diberikan langsung kepada dosen peneliti penerima hibah riset,” jelasnya.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PNM Umumkan 12 Karya Terbaik Journalist’s Photo Journey 2025 di MRT Bundaran HI
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
Arab Saudi Tak Sudi Wilayah Udaranya Dipakai AS untuk Gempur Iran
• 4 jam laluviva.co.id
thumb
FC Twente Buka Dialog Baru dengan Mees Hilgers soal Kontrak
• 12 jam lalugenpi.co
thumb
Bank Dunia Ramal Ekonomi RI 2026 Tumbuh 5%, di Bawah Target Purbaya!
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Polisi Gerebek Rumah Perakitan Senjata Api Ilegal di Lampung, 2 Pelaku Terancam 20 Tahun Penjara
• 15 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.