Mahasiswa Terseret Arus di Pantai Teluk Uber Ditemukan Meninggal

tvrinews.com
2 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Firman Gopir

TVRINews, Pangkalpinang

Upaya pencarian terhadap Muhammad Aditya Nugroho, mahasiswa yang terseret arus di Pantai Teluk Uber, Sungailiat, akhirnya berakhir pada Kamis pagi, 15 Januari 2026. Tim SAR gabungan berhasil menemukan jasad korban dalam kondisi meninggal dunia.

Korban ditemukan sekitar 50 meter dari titik awal dilaporkan tenggelam, berkat informasi dari seorang nelayan yang melintas di lokasi. Proses evakuasi berlangsung menantang karena gelombang laut yang cukup tinggi, namun tim SAR berhasil mengevakuasi korban menggunakan perahu karet Basarnas sebelum dibawa ke daratan.

Jenazah Aditya kemudian dipindahkan ke rumah duka di Kelurahan Keramat, Pangkalpinang. Pihak Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang menegaskan, meski operasi pencarian telah selesai, masyarakat tetap diminta meningkatkan kewaspadaan karena cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di perairan Bangka Belitung.

Kronologi kejadian bermula pada Selasa siang, ketika Aditya bersama tiga rekannya berenang di Pantai Teluk Uber. Tiba-tiba, gelombang besar menghantam dan arus kuat menyeret korban. Ketiga rekannya berhasil menyelamatkan diri, namun Aditya terseret arus dan hilang.

Setelah sekitar 16 jam pencarian, jasad korban ditemukan oleh nelayan dan tim SAR gabungan, tidak jauh dari lokasi awal tenggelam.

“Alhamdulillah, upaya pencarian yang dilakukan Tim SAR gabungan pagi ini membuahkan hasil. Jasad korban Muhammad Aditya Nugroho ditemukan pukul 06.30 WIB, sesuai informasi dari nelayan. Proses evakuasi cukup menantang karena gelombang masih tinggi, dan jenazah sudah diserahkan ke rumah duka,” jelas Mikel Rachman Junika, Kepala Kantor SAR Pangkalpinang.

Editor: Redaktur TVRINews


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Relawan Ungkap Kejanggalan Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet, Jasad Ditemukan Telungkup Setelah 17 Hari
• 8 jam lalugrid.id
thumb
Ringkus Komplotan Spesialis Bobol Tembok Lintas Daerah, Polres Madiun Amankan Ratusan Perhiasan Emas
• 2 jam lalurealita.co
thumb
Link Mudik Gratis Lebaran 2026 Banten, Cek Rute, Jadwal dan Syarat Pendaftaran
• 7 jam laludisway.id
thumb
Pesona Saham Konsumer di Mata Investor Asing Walau Data IKK Melandai
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
Takut Diamuk Massa, Maling Motor di Medan Peluk Kaki ASN Wanita
• 8 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.