Gubernur Sumbar Dorong Perbaikan Sungai Jadi Prioritas Pascabencana

okezone.com
2 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, meminta penanganan pascabencana banjir dan longsor di wilayahnya difokuskan pada perbaikan sungai dari hulu hingga hilir. Hal ini dinilai penting mengingat prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang menyebutkan curah hujan dengan intensitas tinggi masih akan terjadi hingga Februari mendatang.

“Seperti yang disampaikan oleh Pak Menko Infrastruktur tadi, memang harus dibenahi dari hulu sampai hilir. Dan ini kami harapkan menjadi prioritas,” kata Mahyeldi dalam rapat koordinasi di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kamis (15/1/2026).

Baca Juga :
Update Penanganan Bencana, Begini Kondisi Aceh-Sumbar dan Sumut

Ia menjelaskan, berdasarkan prakiraan BMKG, curah hujan di Sumbar meski sempat melandai pada Februari, namun diperkirakan kembali meningkat pada Maret dan bulan-bulan berikutnya.

“Dari BMKG, curah hujan pada Februari ini tetap ada walaupun melandai. Tapi nanti bulan Maret dan seterusnya itu akan tinggi lagi,” ujarnya.

 

Baca Juga :
238 Ribu Rumah Rusak Akibat Bencana di Sumatera, Biaya Pemulihan Rp60 Triliun


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Memulihkan Pertanian Sumatera, Melepas Hutan Papua
• 17 jam lalukompas.id
thumb
MAKI Nantikan KPK Tahan Dua Tersangka Kasus Dugaan Korupsi CSR BI dan OJK 2020-2023
• 20 jam lalukompas.tv
thumb
Waspada Modus SMS E-Tilang, Jangan Mudah Percaya!
• 17 jam lalumedcom.id
thumb
Bek Sayap Jadi Kebutuhan Mendesak Tomas Trucha, Manajemen PSM Makassar Buka Keran Negosiasi ke Pilar Persib Bandung Rezaldi Hehanusa
• 14 jam laluharianfajar
thumb
Alasan Resolusi Tahun Baru yang Kamu Buat Selalu Gagal
• 19 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.