FAJAR, ROMA—AC Milan membekap Como dengan skor 3-1 di pekan ke-20 Serie A Italia hari ini.
Sempat tertinggal lebih dulu setelah dijebol Marc Oliver Kempf di menit ke-10, Milan bangkit dan membalik keadaan di babak kedua.
Christopher Nkunku menyamakan kedudukan di menit ke-45+1 lewat titik putih. Adrien Rabiot kemudian memastikan kemenangan Rossoneri lewat dua golnya di menit ke-55 dan 88.
Pada laga lainnya, Bologna menang 3-2 di kandang Verona. Gift Orban sempat membawa Verona memimpin di awal babak pertama sebelum Bologna mencetak tiga gol dalam 23 menit di paruh pertama.
Dengan hasil ini, AC Milan mengoleksi poin 43 dan terus menempel Inter Milan yang hanya unggul tiga angka.
Napoli tetap di peringkat ketiga dengan poin 40. Juventus dan AS Roma yang punya poin 39 melengkapi lima besar.
Meski kalah, Como masih di posisi 6 dengan poin 34. Sementara Bologna di posisi 8 dengan poin 30.
Peringkat tiga terbawah atau zona degradasi masih diisi Fiorentina (14 poin), Pisa (13 poin), dan Verona (13 poin).
Untuk top skor, kapten Inter, Lautaro Martinez memimpin dengan 10 gol. Penyerang AC Milan, Christian Pulisic yang mengoleksi 8 gol di posisi kedua pemain tersubur.
Pemain Inter lainnya, Hakan Calhanoglu menguntit dengan 7 gol bersama bomber Bologna, Riccardo Orsolini.
Penyerang Como, Anastasios Douvikas di posisi berikutnya dengan 6 gol.
Hasil Liga Italia
Verona 2-3 Bologna
(Gift Orban 13′, Remo Freuler 71′ og; Riccardo Orsolini 21′, Jens Odgaard 29′, Santiago Castro 44′)
Como 1-3 AC Milan
(Marc Oliver Kempf 10′; Christopher Nkunku 45+1 pen, Adrien Rabiot 55′, 88′). (amr)




