Penumpang Transjakarta Masturbasi di Bus, Diteriaki dan Langsung Ditangkap

kompas.com
6 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pria penumpang bus Transjakarta rute 1A yang melakukan masturbasi di dalam bus ditangkap, Jumat (16/1/2026).

Kejadian itu terekam dalam video yang diunggah akun @jkt.fyp.

Dalam video dijelaskan bahwa penumpang pria tersebut sedang melakukan masturbasi di dalam bus Transjakarta yang sedang penuh dengan penumpang.

Baca juga: Transjakarta Minta Maaf ke Tunanetra Terjatuh di Got: Kami Sangat Menyesal

Sejumlah penumpang yang menyadari tindakan pelaku kemudian memberikan teguran dan langsung melaporkan kejadian itu kepada petugas Transjakarta yang sedang bertugas.

Terdengar juga penumpang dari dalam bus sempat menyoraki pelaku yang diduga menangis saat ditangkap.

Saat dikonfirmasi, manajemen Transjakarta membenarkan peristiwa yang viral tersebut.

"Kami mengonfirmasi bahwa hal itu benar terjadi. Mengingat adanya aspek pidana, petugas kami di lapangan sudah mengamankan pelaku dan langsung menyerahkannya ke pihak kepolisian untuk diproses secara hukum," ujar Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Hubungan Masyarakat Transjakarta, Tjahjadi PM, saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat.

"(Diserahkan) ke Polres Jakarta Utara," lanjutnya.

Baca juga: Tunanetra Jatuh ke Got karena Tak Dibantu Petugas Transjakarta Cares, Manajemen: Kami Evaluasi


Selain itu, Transjakarta terus melakukan briefing dan evaluasi kepada petugas di lapangan untuk memperketat pengawasan, agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

"Kami sangat mengapresiasi keberanian pelanggan yang peduli dan langsung melapor ke petugas saat kejadian. Hal ini sangat membantu kami menjaga keamanan di dalam bus," lanjut Tjahjadi.

.ads-partner-wrap > div { background: transparent; } #div-gpt-ad-Zone_OSM { position: sticky; position: -webkit-sticky; width:100%; height:100%; display:-webkit-box; display:-ms-flexbox; display:flex; -webkit-box-align:center; -ms-flex-align:center; align-items:center; -webkit-box-pack:center; -ms-flex-pack:center; justify-content:center; top: 100px; }

Baca juga: Bus Transjakarta Zhongtong Dijuluki Kulkas Berjalan, Lebih Dingin dari Bus Lain?

"Transjakarta berkomitmen menjaga kenyamanan pelanggan dan tidak menoleransi segala bentuk tindakan asusila di layanan kami," tegasnya.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Netanyahu Desak Trump Tunda Serangan Militer Terhadap Iran
• 6 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Jelang Ramadhan, Pratikno Minta Pemulihan Masjid di Aceh dan Sumatera Dipercepat
• 22 jam lalurctiplus.com
thumb
Wacana Pilkada Melalui DPRD, Efisiensi Tak Bisa Dijadikan Alasan Utama
• 12 jam lalugenpi.co
thumb
Diduga Masturbasi di Bus TransJakarta, Dua Penumpang Diperiksa Polisi
• 1 jam lalusuara.com
thumb
Wali Kota Eri Cahyadi Resmikan Lapangan Karanggayam sebagai Pusat Pembinaan Sepak Bola Usia Dini Surabaya
• 16 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.