Rekam Jejak Ari Askhara: Dulu Tersandung Selundup Harley Garuda, Kini Pimpin Humpuss Maritim

viva.co.id
4 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Emiten logistik energi, PT Humpuss Maritim Internasional Tbk (HUMI), resmi melakukan perombakan besar dalam jajaran manajerialnya. Nama I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra, atau yang akrab disapa Ari Askhara, kini dipercaya menduduki kursi Direktur Utama perseroan.

Keputusan tersebut ditetapkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar di Mangkuluhur City Tower One, Jakarta, Rabu (14/1/2026). Penunjukan ini menarik perhatian luas mengingat rekam jejak Ari Askhara yang sarat pengalaman di posisi strategis, namun juga pernah melewati fase kontroversi hukum di masa lalu.

Baca Juga :
Profil Lengkap Ari Askhara, Eks Bos Garuda Indonesia Kini Jadi Dirut Baru Humpuss Maritim
Ari Askhara Jadi Dirut Baru Humpuss Maritim Internasional, Gas Pol Transformasi Bisnis
Fokus pada Sinergi dan Diversifikasi

Sebagai nakhoda baru menggantikan Tirta Hidayat, Ari Askhara menegaskan arah baru bagi HUMI. Ia berambisi membawa perseroan melampaui peran tradisionalnya.

“Ke depan, HUMI akan fokus pada pertumbuhan revenue yang sehat melalui sinergi grup, pengembangan armada, dan diversifikasi usaha yang berkelanjutan, berbasis pada integrated maritime and energy logistics nasional, bukan hanya sekadar ship owner,” ujar Ari dalam keterangannya, Kamis 15 Januari 2026 dikutip Antara.

Rekam Jejak Ari Askhara

Jika menilik rekam jejak kariernya, Ari Askhara memang dikenal sebagai sosok ‘brilia’" di dunia keuangan namun memiliki catatan kelam yang sulit dilupakan publik.

I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra atau Ari Askhara
Photo :
  • www.garuda-indonesia.com

1. Latar Belakang Keuangan dan Perbankan Internasional

Ari memiliki pondasi kuat di sektor finansial. Lulusan Ekonomi UGM dan MBA Universitas Indonesia ini memulai kariernya di Bank Ekspor Impor Indonesia (1994) dan Bank Mandiri (2005). Ia kemudian merambah ke institusi keuangan global dengan menduduki posisi strategis di Deutsche Bank AG, Barclays Investment Bank, hingga menjadi Direktur di Standard Chartered Singapore serta Head of Natural Resources di ANZ Bank Indonesia.

2. Pengalaman Kepemimpinan di Berbagai BUMN

Sebelum masuk ke industri maritim swasta, Ari telah lama malang melintang di posisi puncak BUMN. Ia pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III pada 2014, Direktur Keuangan Garuda Indonesia (2014-2016), hingga Direktur Human Capital di PT Wijaya Karya (Persero) Tbk pada 2016. Ia kemudian kembali ke Pelindo III sebagai CEO sebelum akhirnya memimpin Garuda Indonesia sebagai Direktur Utama pada 2018.

Baca Juga :
Turbulensi GA 712 Berhasil Ditangani, Dirut Garuda Tegaskan Awak Kabin Aman
Alasan Merger Garuda Indonesia-Pelita Air, Danantara: Biar Tidak Saling Kanibal
Danantara Blak-blakan Soal Penyertaan Modal Rp 23,67 Triliun ke Garuda Indonesia

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Skrining Penyakit Kusta Masuk Cek Kesehatan Gratis Mulai Tahun 2026
• 9 jam lalukompas.id
thumb
Bestari Barus Beri Bukti Jateng Bukan Kandang PDIP, Pengamat: Ngimpi!
• 6 jam lalufajar.co.id
thumb
Imbas RSUD Utang Rp70 M, Gaji Karyawan Dipotong dan Berujung Pinjol
• 2 jam laluidntimes.com
thumb
Iran Mengerahkan Milisi Irak untuk Menindak Demonstran di Tengah Ancaman AS
• 7 jam laluerabaru.net
thumb
Kemlu Sebut WNI di Iran Aman, meski Ada Demo Rusuh dan Ancaman Serangan AS
• 8 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.