Gadis Remaja Curi Motor di Depok, Gagal Kabur Usai Tabrak Kendaraan

liputan6.com
1 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Polsek Pancoran Mas mengamankan seorang gadis berinisial NO (21), kedapatan mencuri sepeda motor milik korban pemilik warung di Jalan Mandor Ancul, Pancoran Mas, Depok.

Tersangka sempat berusaha melarikan motor curiannya, namun nahas korban dipergoki warga dan ditangkap saat berusaha melarikan diri.

Advertisement

BACA JUGA: Masuk Jalan Buntu saat Kabur, Maling Motor di Bandar Lampung Tak Berkutik Dihajar Massa

Kasi Humas Polres Metro Depok, AKP Made Budi membenarkan penangkapan tersangka perempuan berinisial NO. Penangkapan gadis remaja itu karena terlibat pencurian sepeda motor di Pancoran Mas, Rabu (14/1/2026).

“Iya sudah diamankan, tertangkap di wilayah Pancoran Mas,” ujar Made, Jumat (16/1/2026).

Made menjelaskan, penangkapan tersangka berawal saat mendatangi warung milik korban. Saat itu tersangka melihat sepeda motor korban yang terparkir di dekat warung tanpa kunci pengaman.

“Melihat pemilik motor lengah, tersangka berusaha membawa kabur motor korban tanpa kunci pengaman dan kontak,” jelas Made.

Korban yang merasa janggal, langsung melakukan pengecekan dan melihat tersangka sedang membawa kabur motornya dengan cara didorong. Secara spontan, korban langsung berteriak maling sehingga mengundang perhatian warga sekitar.

“Mendengar teriakan korban, tersangka langsung kabur melarikan diri,” ucap Made.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Polda Metro Jaya Terbitkan SP3 bagi Eggi Sudjana dan Damai Lubis Tersangka Kasus Ijazah Jokowi
• 3 jam lalukompas.tv
thumb
BNN Bongkar Produksi Etomidate di Apartemen Sudirman, 2 WNA Ditangkap
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Pilih Parkir di Luar Stasiun Bekasi, Pengguna KRL: Lebih Murah dan Praktis
• 19 menit lalukompas.com
thumb
Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Bertemu Jokowi, dr Tifa: Saya Paham... | ROSI
• 18 jam lalukompas.tv
thumb
Timnas Indonesia Diuntungkan Jadwal Fase Grup Piala AFF 2026
• 20 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.