KP2MI Siap Salurkan KUR Pekerja Migran, Wamen Christina Ungkap Hal Ini

disway.id
14 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID -- Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (KP2MI) menegaskan kesiapannya untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk pekerja migran Indonesi (PMI).

Hal itu ditegaskan Wakil Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (Wamen P2MI), Christina Aryani.

Christina mengungkapkan bahwa Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) terkait KUR Pekerja Migran saat ini telah resmi dialihkan dari Kementerian UMKM ke Kementerian P2MI.

BACA JUGA:Muncul ke Publik, Eggi Sudjana Beberkan Pertemuan di Solo: Demi Allah, Akhlak Jokowi Baik!

BACA JUGA:Yusril Sindir Keras Pilkada Langsung: Cuma Cetak Pemimpin 'Artis', Bukan yang Kompeten!

Ia pun menargetkan KUR Pekerja Migran bisa diakses pada Maret 2026 mendatang, seiring peluncuran petunjuk teknis (juknis) resmi.

"Dengan peralihan KPA (Kuasa Pengguna Anggaran) ini, Kementerian P2MI sudah bisa langsung menjalankan program KUR penempatan pekerja migran," ujarnya, dikutip Jumat, 26 Januari 2026.

Ia bilang, saat ini terdapat 14 bank penyalur dengan total plafon pembiayaan mencapai Rp331 miliar. 

Christina menegaskan, Kementerian P2MI akan segera menuntaskan perjanjian kerja sama dengan seluruh bank penyalur dalam waktu dua minggu ke depan.

Tidak hanya itu, Wamen Christina juga menekankan pentingnya sosialisasi kepada masyarakat, khususnya calon pekerja migran, agar memahami mekanisme dan cara mengakses KUR.

BACA JUGA:Yusril Ihza Mahendra: Pilkada Lewat DPRD Itu Sah dan Konstitusional

BACA JUGA:Kopassus TNI AD Buka Rekrutmen 2026, Ini Syarat Lengkap dan Cara Daftarnya

"Kami ingin memastikan masyarakat paham bagaimana mengakses KUR ini secara mudah dan tepat," ungkap politisi Partai Golkar ini.

Ia juga meminta jajarannya menyiapkan panduan visual yang akan disebarluaskan melalui media sosial serta didukung promosi melalui bank-bank penyalur.

"Kami ingin KUR ini benar-benar efektif dan membantu pekerja migran Indonesia sejak tahap persiapan keberangkatan," tutup Christina Aryani.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Foto: Pengguna Jalan Pakai Jalur Bus Meski Lalu Lintas Lancar di Jakarta
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
Mendikdasmen Inginkan Semua Sekolah Bagus, Kompetensi Guru Meningkat
• 3 jam lalujpnn.com
thumb
Eggi Sudjana dan Damai Lubis Lolos dari Kasus Ijazah Jokowi, Dokter Tifa Tantrum
• 10 jam lalufajar.co.id
thumb
Prakiraan Susunan Pemain Persija setelah 2 Pemain Baru Datang di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025/2026
• 9 jam lalubola.com
thumb
Ketika Berpikir Kritis Masih Disalahartikan dalam Ruang Akademik
• 22 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.