Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari berhadapan melawan wakil tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, dalam pertandingan 16 besar Malaysia Open 2026 di Kuala Lumpur, Kamis (8/1). Hasilnya, Ana/Trias menang dua gim langsung di partai ini.
Ana/Trias menang dengan skor 26-24 dan 21-17, dalam pertandingan yang berjalan selama 54 menit. Hasil ini membuat mereka lolos ke babak perempat final.
Ana/Trias memulai pertandingan dengan baik. Mereka tampil mendominasi, hingga unggul jauh 5-0 di awal-awal gim pertama. Ana/Trias masuk interval dengan memimpin 11-1.
Setelah interval, Ana/Trias kerap melakukan kesalahan dan gagal mengembalikan shuttlecock dengan sempurna. Pearly Tan/Thinaah Muralitharan sempat memperkecil skor menjadi 17-18. Meski begitu, Ana/Trias tetap mampu meraih kemenangan di gim pertama dengan skor 26-24.
Gim kedua diwarnai dengan pertarungan ketat, skor sempat sama kuat hingga 9-9. Ana/Trias tertinggal 10-11 saat masuk interval. Namun, mereka perlahan mampu bangkit dan berbalik unggul. Mereka menang 21-17 di gim kedua.



