Tahapan Seleksi Pramugari di Garuda, Lion, Citilink, dan AirAsia

bisnis.com
20 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — Proses rekrutmen pramugari di industri penerbangan nasional memiliki standar ketat, meski setiap maskapai menerapkan kebijakan dan tahapan seleksi yang berbeda.

Maskapai seperti Garuda Indonesia, Batik Air, Citilink, hingga AirAsia memiliki kriteria tersendiri sesuai segmentasi layanan masing-masing.

Simak tahapan seleksi pramugari di sejumlah maskapai penerbangan yang dikutip dari laman resmi maskapai Garuda Indonesia, Lion, Citilink, dan AirAsia, Jumat (9/1/2026): 1. Syarat Menjadi Pramugari Garuda Indonesia

Kualifikasi Umum

Garuda Indonesia menetapkan sejumlah persyaratan dasar bagi calon pramugari, antara lain:

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

• Perempuan, Warga Negara Indonesia (WNI)

• Belum pernah menikah

• Usia minimal 21 tahun dan maksimal 26 tahun

• Pendidikan minimal Diploma 3 (D3), lulusan S1 menjadi nilai tambah

• Tinggi badan minimal 158–160 cm dengan berat badan dan postur proporsional

• Sehat jasmani dan rohani

• Tidak menggunakan kacamata selama proses seleksi dan pelatihan

(lensa kontak diperbolehkan dengan ketentuan maksimal minus 5.00 dan silinder 2.00)

• Mampu berbahasa Inggris dengan baik; kemampuan bahasa asing lain menjadi nilai tambah

• Belum pernah memiliki pengalaman sebagai awak kabin

• Berorientasi pada layanan, komunikatif, dan siap bekerja langsung melayani penumpang


Tahapan seleksi dan proses rekrutmen pramugari Garuda Indonesia adalah

1. Seleksi administrasi

2. Pengukuran tinggi dan berat badan serta penilaian penampilan

3. Tes Bahasa Inggris

4. Psikotes

5. Wawancara

6. Tes kesehatan (medical check-up)

7. Pelatihan awak kabin


Garuda Indonesia menegaskan bahwa tidak memungut biaya apa pun dalam seluruh proses rekrutmen. Pendaftaran hanya dilakukan melalui situs resmi career.garuda-indonesia.com.

2. Syarat Menjadi Pramugari Lion Air Group

Kualifikasi Umum

• WNI

• Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat

• Initial: belum memiliki pengalaman sebagai pramugari

• Experience: memiliki pengalaman sebagai pramugari

• Berpenampilan menarik, komunikatif, dan mampu bekerja dalam tim

• Tidak menggunakan behel dan bebas jerawat aktif


Kuota seleksi Lion Air Group umumnya dibatasi, dengan kapasitas maksimal sekitar 250 peserta per hari.

Tahapan Seleksi Pramugasi Lion Air

• Seleksi administrasi

• Tes penampilan dan postur

• Tes Bahasa Inggris

• Psikotes

• Wawancara

• Tes kesehatan


3. Syarat Menjadi Pramugari dan Pramugara Citilink

Kualifikasi Umum

• Perempuan

• Usia maksimum 25 tahun

• Pendidikan minimal SMA/sederajat (D3 dan S1 menjadi nilai tambah)

• Tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan proporsional (BMI)

• Skor TOEIC minimal 405 (masa berlaku maksimal 6 bulan)


Tahapan Seleksi

• Seleksi administrasi

• Pengukuran tinggi dan berat badan

• Tes Bahasa Inggris

• Psikotes

• Wawancara

• Tes kesehatan


4. Syarat Menjadi Pramugari AirAsia

Kualifikasi Umum

• WNI

• Pendidikan minimal SMA/sederajat

• Tinggi badan perempuan minimal 160 cm

• Kemampuan Bahasa Inggris aktif

• Berpenampilan profesional dan komunikatif


Tahapan Seleksi

• Seleksi dokumen

• Tes penampilan dan reach test

• Tes Bahasa Inggris

• Wawancara

• Tes kesehatan

• Pelatihan awak kabin


Selain kandidat pemula, AirAsia juga membuka rekrutmen awak kabin berpengalaman hingga 17 Januari 2026. Pelamar berusia minimal 21 tahun dengan tinggi badan minimal 160 cm untuk perempuan dan 172 cm untuk laki-laki, memiliki sertifikat Flight Attendant (diutamakan rating Airbus A320), menguasai Bahasa Inggris, bersedia ditempatkan di hub Surabaya dan Kuala Namu.


Pelatihan Jadi Tahap Penentu

Kandidat yang dinyatakan lolos seluruh rangkaian seleksi akan mengikuti pendidikan dan pelatihan awak kabin. Materi pelatihan mencakup pelayanan penumpang, prosedur keselamatan, hingga penanganan kondisi darurat sesuai standar maskapai.

Bagi calon pelamar, memahami perbedaan tahapan seleksi tiap maskapai menjadi penting agar persiapan dapat dilakukan secara lebih terarah, baik dari sisi fisik, bahasa, maupun kesiapan mental. (Angela Keraf)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KSOP Labuan Bajo Larang Pelayaran Kapal Wisata di Malam Hari
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Satgas Nasional Percepatan Rehabilitasi Resmi Dirikan Posko Induk Bencana di Banda Aceh
• 21 jam lalupantau.com
thumb
Sudah Punya Tiga Anak, Mandy Moore Ungkap Kesedihan Tak Bisa Hamil Lagi
• 18 jam lalukumparan.com
thumb
Viral! Wanita Menyamar Jadi Pramugari, Nekat Terbang Palembang–Jakarta Demi Yakinkan Keluarga
• 15 jam lalugrid.id
thumb
Lemkapi Tegaskan Polri Idealnya Tetap di Bawah Presiden
• 10 jam laluokezone.com
Berhasil disimpan.