Indonesia Update Ejaan Nama Negara: Thailand Jadi Tailan, Paraguay Jadi Paraguai

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Pemerintah Indonesia memperbarui standardisasi ejaan nama-nama negara dalam bahasa Indonesia melalui forum internasional. Langkah ini bertujuan untuk menyelaraskan penulisan geografis dunia dengan kaidah ortografi dan fonologi bahasa Indonesia yang baku.

Pembaruan ejaan ini disampaikan dalam dokumen resmi bernomor GEGN.2/2025/122/CRP.122 pada sesi Badan Ahli Penamaan Geografis PBB (UNGEGN) yang berlangsung 28 April hingga 2 Mei 2025 di New York.

Dalam dokumen tersebut, Indonesia menetapkan perubahan ejaan sejumlah negara agar lebih sesuai dengan kaidah bahasa nasional. Beberapa di antaranya adalah Thailand menjadi Tailan, Paraguay menjadi Paraguai, Afghanistan menjadi Afganistan, Bangladesh menjadi Banglades, serta Swiss menjadi Swis.

Standardisasi ini merupakan hasil inisiatif panjang yang diajukan oleh delegasi Indonesia sejak 2019.

"Pada 2019, Indonesia mengumpulkan daftar komprehensif nama-nama ibu kota dunia serta nama negara pada sesi perdana UNGEGN," tulis UNGEGN dalam dokumen bertajuk "Updated world country names: short and formal names: Submitted by Indonesia" bertanggal 25 Maret 2025.

Langkah ini kemudian diperkuat kembali pada 2024 melalui pengajuan pembaruan ejaan yang lebih akurat secara ortografis (sistem ejaan) dan fonologis (bunyi bahasa). Tujuannya untuk menyelaraskan penulisan nama negara asing dengan lidah dan tata tulis Indonesia, tanpa menyimpang dari daftar resmi negara anggota PBB.

Proses penyusunan daftar ejaan baku ini merupakan hasil kolaborasi lintas lembaga, melibatkan Badan Informasi Geospasial (BIG) sebagai otoritas penamaan geografis nasional, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (BPPB), Kementerian Luar Negeri, hingga pakar dari Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB) Universitas Indonesia.

Isu ini sempat viral di media sosial saat netizen menyoroti perubahan penulisan Thailand menjadi Tailan pada unggahan peta terbaru NKRI yang dirilis BIG pada Rabu (14/1).

Menanggapi sorotan tersebut, BIG menegaskan bahwa penamaan Tailan sesuai dengan dokumen eksonim yang dilaporkan ke UNGEGN. Disertakan juga tautan dokumen tersebut.

Berikut adalah daftar lengkap ejaan nama negara terbaru hasil pembaruan tersebut:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Minneapolis Desak ICE Angkat Kaki Setelah Warga Venezuela Ditembak
• 4 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Musim Dingin Ekstrem Awal 2026, Satwa Eropa Berjuang di Tengah Salju
• 3 menit laludetik.com
thumb
Anggota DPR Desak InJourney Hentikan Branding Berlebihan di Bandara yang Kaburkan Identitas Pahlawan Nasional
• 4 jam lalupantau.com
thumb
Kata Mensesneg Soal Kabar Pembentukan RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing
• 1 jam lalubisnis.com
thumb
Apakah Sepadan Federico Barba Diganti dengan 3 Pemain ini jika Hengkang dari Persib Bandung?
• 10 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.