Dapur Umum TNI Masih Aktif di 12 Titik, Dukung Pemulihan Pascabencana Sumatera

tvrinews.com
5 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Redaksi TVRINews

TVRINews, Sumatera Barat

Dapur lapangan TNI terus beroperasi tanpa henti di berbagai wilayah terdampak bencana di Sumatera Barat. Keberadaan dapur umum ini menjadi tulang punggung pemenuhan kebutuhan makanan bagi masyarakat terdampak sekaligus prajurit TNI yang tengah berjibaku memulihkan infrastruktur rusak, terutama jembatan penghubung antarwilayah.

Pelayanan dapur lapangan tersebut dilaksanakan oleh Bekangdam XX/Tanjungpura (TIB) dengan menyiapkan serta mendistribusikan makanan siap saji ke sejumlah titik terdampak.

Makanan disalurkan tidak hanya kepada warga, tetapi juga kepada personel TNI AD yang sedang membangun jembatan Bailey, Armco, hingga jembatan gantung di berbagai lokasi.

Pantauan di lapangan menunjukkan suasana dapur umum yang hidup dan sarat semangat gotong royong. Prajurit TNI bersama warga setempat bahu-membahu menyiapkan makanan, mulai dari mengolah bumbu, mencuci dan memilah sayuran, mengupas kentang, menggoreng lauk, hingga membungkus nasi dan lauk dalam jumlah besar untuk didistribusikan.

"Pantauan di beberapa lokasi, Kamis 15 Januari 2026, prajurit TNI terlihat memasak menu beragam seperti lauk berkuah santan, ayam balado, rendang nangka, nasi goreng, mie, telur ceplok, hingga gorengan," tulis dalam siaran pers, yang dikutip tvrinews.com pada Jumat, 16 Januari 2026.

Tidak jarang, ibu-ibu setempat turut terlibat langsung membantu proses memasak, mencerminkan kuatnya sinergi antara TNI dan masyarakat di tengah situasi darurat.

Saat ini, dapur lapangan TNI aktif beroperasi di sedikitnya 12 titik, di antaranya Sungai Lasi Kabupaten Solok, Durian Kilangan Pasaman Barat, Batu Calong Durian Gagak Nagari Aur Malintang, Muaro Busuak Kabupaten Solok, Aia Taganang, Kubu Sarunai, Sungai Rangeh, Kampuang Bancah, Salimpuang, Kampuang Jambu, Kampuang Mahakarya Pasaman Barat, hingga SD Negeri 05 Kayu Pasak, Kabupaten Agam.

Di sisi lain, pembangunan dan perbaikan infrastruktur jembatan di Sumatera Barat terus dikebut. Sejumlah jembatan Bailey, Armco, dan gantung berada dalam berbagai tahap penyelesaian.

Beberapa di antaranya telah rampung 100 persen dan dapat dilalui kendaraan, sementara lainnya sudah berfungsi namun masih dalam tahap penyempurnaan struktur dan akses jalan.

Salah satu jembatan yang telah selesai dibangun adalah Jembatan Armco Sungai Rangeh, Nagari Bayua, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, yang kini dapat dimanfaatkan masyarakat.

Sementara Jembatan Armco Kampuang Jambu sudah berfungsi, namun masih dilakukan penyelesaian alas jembatan, bronjong batu, serta penataan bantalan jembatan dengan dukungan alat berat.

Pengerjaan jembatan di sejumlah titik lainnya juga terus dilakukan secara intensif sebagai bagian dari komitmen TNI dalam mempercepat pemulihan akses transportasi dan mendukung kembali aktivitas masyarakat pascabencana.

Keberadaan dapur umum yang terus mengepul ini menjadi simbol nyata kehadiran negara melalui TNI, tidak hanya dalam pembangunan fisik, tetapi juga dalam memastikan kebutuhan dasar masyarakat terdampak tetap terpenuhi di tengah masa pemulihan.

Berikut dapur umum TNI yang tersebar di wilayah Sumatra Barat:
1. Dapur Lapangan Sungai Lasi, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, Kabupaten Solok.
2. Dapur Lapangan Durian Kilangan, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat.
3. Dapur Lapangan Batu Calong Durian Gagak, Nagari Aur Malintang.
4. Dapur Lapangan Muaro Busuak, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok.
5. Dapur Lapangan Aia Taganang, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam.
6. Dapur Lapangan Kubu Sarunai, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam.
7. Dapur Lapangan Sungai Rangeh, Nagari Bayua, Kabupaten Agam.
8. Dapur Lapangan Kampuang Bancah, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam.
9. Dapur Lapangan Salimpuang, Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam.
10. Dapur Lapangan Kampuang Jambu, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam.
11. Dapur Lapangan Kampuang Mahakarya, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat.
12. Dapur Lapangan SD Negeri 05 Kayu Pasak, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam.

Editor: Redaksi TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Elit Intelektual dan Masa Depan Bangsa: Refleksi atas Taklimat Presiden RI
• 23 jam lalurepublika.co.id
thumb
Editorial MI: Aset Dirampas, Koruptor Kandas
• 12 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Polres Bone Bolango Tahan 3 Pria Tersangka Kekerasan Seksual terhadap Anak
• 4 jam lalutvrinews.com
thumb
Putri KW Lewati Ujian Tiga Gim di India Open 2026, Tantang Ratu Dunia An Se Young
• 4 jam laluviva.co.id
thumb
BPOM Temukan 26 Produk Kosmetik Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Daftarnya
• 8 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.