Link Live Streaming Juventus Vs Lecce Dini Hari Nanti, Mulai 00.00 WIB

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita
Pemain Juventus, Kenan Yildiz (atas) dan Dusan Vlahovic dalam pertandingan Serie A 2025-26 kontra Inter Milan di Stadion Allianz, Turin, Sabtu (13/9/2025). (Sumber: Marco Alpozzi/LaPresse via AP)

TURIN, KOMPAS.TV - Juventus bakal menjamu Lecce pada pertandingan pekan ke-18 Serie A 2025/2026.

Juventus vs Lecce akan dimainkan di Allianz Stadium, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB.

Pertandingan dimainkan jam 00.00 WIB, dan link live streaming Juventus vs Lecce disertakan di akhir artikel.

Baca Juga: Kata Erick Thohir Usai John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Menyebutnya Titik Balik Penting

Juventus bertekad melanjutkan rentetan kemenangan yang sudah didapatkan secara beruntun di tiga pertandingan Serie A.

Kemenangan akan membuat peluang Juventus ke posisi empat besar Serie A tetap terbuka.

Pelatih Juventus Luciano Spalletti menilai timnya telah melakukan persiapan maksimal meski diganggu libur Natal dan Tahun Baru.

“Tim telah bekerja dengan baik. Saya melihat semua orang yang ada di lapangan menunjukkan determinasi untuk tetap berlatih, meski liburan,” ujarnya dikutip dari laman resmi Juventus.

“Saya mengharapkan konsistensi, mungkin menambahkan sesuatu di lapangan yang bisa memberikan kita lebih banyak kekuatan,” ujarnya.

Meski Lecce tengah berusaha menjauhi zona degradasi, Spalletti menilai pertandingan akan berjalan ketat.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Juventus.com

Tag
  • juventus
  • lecce
  • juventus vs lecce
  • link live streaming juventus vs lecce
  • serie a
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gejala Super Flu, Kelompok Rentan, dan Cara Menanganinya
• 19 jam lalukumparan.com
thumb
Wamenkum Tegaskan KUHAP Baru Tak Legalkan Penyadapan Bebas
• 33 menit lalutvrinews.com
thumb
Ancaman Kegagalan Labuan Bajo sebagai Destinasi Super Prioritas
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
Bernadya dan Member JKT48 Marah Gegara Pengguna AI Grok Edit Foto Perempuan Jadi Tak Senonoh, Siap Tempuh Jalur Hukum
• 2 jam lalugrid.id
thumb
Tanggapi Serangan Amerika Serikat dan Penangkapan Presiden Venezuela, Anies Baswedan: Berisiko Memicu Ketidakstabilan yang Meluas
• 23 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.