Pilihan Warna Lipstik yang Paling Cocok untuk Bibir Gelap

insertlive.com
1 hari lalu
Cover Berita

Bibir gelap bisa menurunkan rasa percaya diri karena mempengaruhi penampilan seseorang. Bibir gelap atau hiperpigmentasi pada bibir muncul karena berbagai penyebab, bisa karena genetik, paparan sinar matahari, hingga gaya hidup.

Beberapa kebiasaan yang dapat menyebabkan bibir menjadi gelap, antara lain merokok, konsumsi kafein berlebih, dan kurang minum hingga dehidrasi. Kebiasaan menjilat bibir juga bisa memicu hiperpigmentasi karena air liur membuat bibir semakin kering.

Memiliki bibir gelap juga relatif sulit untuk menemukan warna lipstik yang cocok. Solusinya, bisa dengan menggunakan produk pewarna bibir dengan formula pekat agar dapat menutupi warna gelap bibir dengan baik, seperti lip cream, lip matte, atau lip vinyl.

Pilihan Warna Lipstik untuk Bibir Gelap

1. Warna dengan pigmentasi tinggi atau high-pigmented yang cenderung hangat (warm toned): merah maroon, merah bata, cokelat, atau burgundy.

2. Warna merah muda yang natural: Untuk mendapatkan kesan feminin, pemilik bibir gelap dapat memilih warna mauve (pink keunguan), atau deep nude, cokelat dengan sentuhan terracotta, bukan nude pucat.

3. Merah keunguan seperti warna deep wine atau berry cocok untuk tampilan yang elegan.

Hindari warna yang terlalu terang, seperti pastel atau neon yang justru dapat menonjolkan bibir gelap.

Tips Menggunakan Lipstik untuk Bibir Gelap

1. Gunakan lipstik yang formulanya pekat, seperti lip cream, lip matte, lip vinyel atau lip crayon. Tekstur lipstik yang creamy dan lembut dapat membantu menutupi garis gelap bibir lebih tahan lama.

2. Pakai lip liner untuk menyamarkan garis gelap di tepi bibir agar warna lipstik yang digunakan lebih merata.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prabowo: Berpolitik di Indonesia Niat Mengabdi Malah Dikuyu-kuyu
• 9 jam laluokezone.com
thumb
Menang Kasasi, Pemprov Amankan  Aset 52 Hektare di Manggala
• 12 jam laluharianfajar
thumb
Pesan Mahfud MD ke Pandji Pragiwaksono: Tenang, Nanti Saya Bela
• 6 jam lalufajar.co.id
thumb
Satrio Wiratama, Bayi Panda Pertama yang Lahir di Indonesia 
• 14 jam lalukompas.id
thumb
Titik Klimaks Satu Abad Ketegangan Geopolitik Venezuela-Amerika Serikat
• 15 jam lalukompas.id
Berhasil disimpan.